Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Semua Penerbangan Internasional di Bandara Soetta Rencananya Pindah ke Terminal 3

Revitalisasi terminal tersebut masih menunggu proses perpindahan penerbangan internasional dari terminal 2 ke Terminal 3.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Semua Penerbangan Internasional di Bandara Soetta Rencananya Pindah ke Terminal 3
WARTA KOTA/ANDIKA PANDUWINATA
Suasana calon penumpang Garuda di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (23/1/2018). 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - PT Angkasa Pura II (Persero) (AP II) menargetkan peningkatan fasilitas atau revitalisasi Terminal I dan IIBandara Soekarno-Hatta akan dikerjakan pada Kuartal IV tahun 2018.

Direktur Utama Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin mengatakan, revitalisasi terminal tersebut masih menunggu proses perpindahan penerbangan internasional dari terminal 2 ke Terminal 3.

Menurut dia, nantinya revitalisasi Terminal tersebut dilakukan secara bertahap.

"Tahun ini setelah penerbangan internasional dipindahkan dari Terminal 2 akan dilakukan revitalisasi. Kami harapkan Kuartal IV program revitalisasi sudah mulai, di samping Terminal 1 juga dilakukan revitalisasi," kata dia saat ditemui di Kawasan Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Senin (5/2/2018).

Sementara, Direktur Teknik dan Operasi Angkas Pura II, Djoko Murjatmodjo menerangkan, revitalisasi yang dilakukan salah satunya memperbanyak ruang tunggu penumpang.

Sehingga, dengan banyaknya ruang tunggu otomatis dapat menampung penumpang lebih banyak.

"Nanti juga bisa boarding di mana saja. Dan satu Terminal kapasitasnya bisa mencapai 18 juta penumpang. Kalau nilai proyeknya satu terminal bisa mencapai Rp 1 triliun," jelas dia.

Berita Rekomendasi

Baca: Laudya Cynthia Bella Besarkan Hati Suaminya yang Mungkin Merasa Tua

Djoko juga memastikan revitalisasi Terminal tersebut tidak akan mengganggu operasional penerbangan di Bandara Soekarno-Hatta.  "Operasional enggak berhenti," kata dia.

Sebagai informasi, saat ini kapasitas Terminal 1 dan 2 masing-masing bisa menampung hingga 10 juta penumpang. Angkasa Pura II mencatat jumlah penumpang pada tahun 2017 mencapai 63 juta penumpang.

Berita ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul AP II Bakal Revitalisasi Terminal 1 dan 2 Bandara Soekarno-Hatta

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas