Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pasangan di Depok Diamankan Tim Jaguar Karena Menjual Celurit Jumbo

Tim Jaguar Polres Depok, mengamankan pasangan muda yang kedapatan menjual celurit berukuran jumbo. Mereka diketahui sudah berkali-kali menjual celurit

Editor: Nurmulia Rekso Purnomo
zoom-in Pasangan di Depok Diamankan Tim Jaguar Karena Menjual Celurit Jumbo
Istimewa
Peremppuan berinisial IZ (17), diamankan bersama pasangannya (IB) oleh Tim Jaguar Polres Depok, mengamankan pasangan, Kamis (8/2/2018), karena kedapatan menjual celurit ukuran jumbo 

Laporan Wartawan Warta Kota, Budi Sam Law Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA --- Tim Penjaga Gangguan dan Antikerusuhan (Jaguar) Polresta Depok menangkap sepasang remaja yang hendak menjual celurit ukuran jumbo sepanjang hampir satu meter, Kamis (8/2/2018) dini hari.

Kedua remaja itu adalah IB (16) dan teman perempuannya NZ (17). Keduanya ditangkap Tim Jaguar di Halte Kampus Universitas Indonesia (UI) di Jalan Margonda, Depok, sekitar pukul 03.00 WIB. Dari tangan keduanya didapati sebuah senjata tajam jenis celurit berukuran besar hampir satu meter.

Baca: Suku Anak Dalam Cium Tangan Jokowi, Lalu Minta Tolong

Kepala Tim Jaguar Polresta Depok Iptu Winam Agus menuturkan, keduanya membawa celurit ukuran jumbo itu di dalam tas, karena hendak dijual kepada pemesannya.

"Pemesanan ke mereka dilakukan lewat media sosial instagram. Dari instagram pula, awalnya kami ketahui ada transaksi jual beli senjata tajam, dengan sistem cash on delivery atau COD," kata Winam kepada Warta Kota.

Karena hal itulah, lanjut Winam, pihaknya bergerak ke lokasi yang dientukan, untuk transaksi jual beli celurit, yakni di Halte UI.

BERITA REKOMENDASI

"Dan akhirnya kami dapati mereka, dan setelah diperiksa petugas, benar ada sajam jenis celurit di tangan mereka yang hendak dijual," ujar Winam.

Winam menuturkan, awalnya petugas tidak mengira jika mereka lah penjual sajam yang tengah mereka incar. Sebab, selain keduanya masih remaja, juga karena NZ sang remaja perempuan, berpenampilan agamis dengan berhijab.

Keduanya, cetus Winam, diamankan ke Mapolresta Depok, dan kasusnya akan didalami lebih lanjut oleh penyidik reskrim.

"Dari mana mereka mendapatkan sajam celurit yang akan mereka jual itu, dan sudah berapa kali menjualnya, masih didalami lebih lanjut," ucap Winam.

Berita ini sebelumnya tayang di Warta Kota dengan judul "Tim Jaguar Ciduk Sepasang Remaja Anggota Gangster Saat Hendak Jual Celurit Jumbo"


Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas