Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sandiaga Minta Jakmania Beri Sanksi kepada Anggota yang Melakukan Pengerusakan di GBK

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno merasa prihatin dengan apa yang dilakukan sejumlah oknum Jakmania

Editor: Sanusi
zoom-in Sandiaga Minta Jakmania Beri Sanksi kepada Anggota yang Melakukan Pengerusakan di GBK
KOMPAS.COM/Ardito Ramadhan D
The Jakmania memadati area layar raksasa di Plaza Timur Gelora Bung Karno, Sabtu (17/2/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno merasa prihatin dengan apa yang dilakukan sejumlah oknum Jakmania yang melakukan pengerusakan di Stadion Gelora Bung Karno, saat final Piala Presiden melawan Bali United.

Sandiaga juga meminta agar Jakmania memberi sanksi atas kejadian tersebut terhadap anggotanya sendiri.

Rasa prihatin dari Sandiaga muncul setelah mengetahui bahwa ada beberapa kelompok dari Jakmania yang melakukan pengrusakan di Stadion Gelora Bung Karno.

"Ada sebagian kecil teman-teman dari Jakmania yang menodai, jadi saya sangat prihatin," ucap Sandiaga Uno di Balai Kota DKI Jakarta, Minggu (18/2/2018).

Hal tersebut lantaran terjadi pengrusakan oleh The Jakmania di Gate 5 Stadion Gelora Bung Karno.

Sejumlah oknum Jakmania memaksa masuk sehingga pagar dan pintu di Gate 5 jebol.

Berita Rekomendasi

Atas insiden tersebut Sandi meminta kepada Jakmania untuk memberi sanksi kepada anggota mereka yang melakukan pengrusakan tersebut.

"Khusus untuk Jakmania, mereka harus beri sanksi kepada anggotanya yang tidak disiplin, tentu dengan bantuan aparat," tegas Sandi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas