Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bangunan Liar di Atas Lahan PT KAI Bikin Saluran Air Mampet

Zainuddin mengatakan, bangunan liar itu menutup saluran air sehingga petugas sulit membersihkan saluran air itu.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Bangunan Liar di Atas Lahan PT KAI Bikin Saluran Air Mampet
WARTA KOTA/PANJI BASKHARA RAMADHAN
Bangunan liar di sisi rel kereta Stasiun Grogol, Kamis (22/2/2018). 

Laporan Reporter Warta Kota, Panji Baskhara Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Sekretaris Lurah Grogol, Jakarta Barat, Zainuddin mengatakan, adanya bangunan liar di luar pagar pembatas rel membuat air di saluran air yang berada di bawah bangunan liar itu tersendat.

Zainuddin mengatakan, PT Kereta Api Indonesia (KAI) tidak memerhatikan kondisi soal itu.

"PT KAI mana mau tahu soal saluran air. Saya dan Pak Kasatgas Pol PP Kelurahan Grogol menilai bangunan liar di luar pagar pembatas rel membuat saluran air mampet," kata Zainuddin di Stasiun Grogol, Kamis (22/2/2018).

Zainuddin mengatakan, bangunan liar itu menutup saluran air sehingga petugas sulit membersihkan saluran air itu.

Baca: Sekretaris Lurah Grogol: PT KAI Setengah Hati Tertibkan Bangunan Liar

"Bagaimana mau membersihkannya? Bangunan di luar pagar pembatas milik PT KAI, tetapi kalau saluran airnya? Apa sudah tanggung jawab pihak KAI? Kan tidak," kata Zainuddin.

Berita Rekomendasi

Hari ini, PT KAI bersama polisi dan TNI melakukan pembersihan di sekitar rel yang berada di sekitar Stasiun Grogol.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas