Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Petugas Persiapkan Peralatan Pembuatan SIM A Umum Bagi Sopir Taksi Online dan Konvensional

Petugas lain juga terlihat mencoba dan mengecek langsung komputer untuk persiapan test teori

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Petugas Persiapkan Peralatan Pembuatan SIM A Umum Bagi Sopir Taksi Online dan Konvensional
Fransiskus Adhiyuda/Tribunnews.com
pembuatan sim nih2 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah petugas tengah memasang komputer serta mendekor tenda tempat pembuatan SIM A Umum kolektif bagi pengemudi taksi online dan taksi regulerdi kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (24/2/2018).

Pantauan Tribunnews, sejak pagi, sejumlah petugas tengah merakit dan menyusun puluhan komputer diatas meja.

Beberapa petugas lainnya juga terlihat memasang dekorasi di tenda tempat pembuatan SIM A Umum kolektif bagi pengemudi taksi online dan taksi reguler tersebut.

Petugas lain juga terlihat mencoba dan mengecek langsung komputer untuk persiapan test teori bagi para calon pemohon SIM A yang akan dimulai pada Minggu (25/2/2018) besok.

Salah satu petugas mengatakan, sebanyak 70 buah komputer disipakan untuk test teori online bagi calon pemohon SIM A.

"Ini komputer untuk test teori secara online," katanya kepada Tribunnews.

Sedangkan, untuk perekamanan SIM yang lulus ujian teori dan praktek, telah disediakan di tenda lainnya.

BERITA REKOMENDASI

"Disini dibangun 2 tenda. Satu untuk test teori satu lagi untuk perekaman,"

"Panitia juga menyediakan tempat bagi para pemohon untuk menunggu," paparnya.

Diketahui, program pembuatan SIM A Umum kolektif ini merupakan kerja sama antara Kementerian Perhubungan dan Ditlantas Polda Metro Jaya bagi pengemudi taksi online dan taksi reguler.

Untuk tahapannya, pendaftar harus terlebih dulu mengikuti pelatihan di ISDC komplek Satpas Jalan Daan Mogot KM 11, Jakarta Barat, yang dijadwalkan Sabtu (24/2/2018) hari ini.

Pengemudi yang akan ikut program tersebut harus beradu cepat karena panitia membatasi jumlah peserta, yakni hanya untuk 600 pengemudi untuk area Jabodetabek.


Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, Budi Setiyadi menjelaskan Kemenhub juga menggandeng swasta sehingga para pengemudi yang berniat membuat SIM cukup membayar Rp 100 ribu.

Pembuatan SIM A Umum tersebut akan dipusatkan di area eks Taman Air Mancur di kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, mulai pukul 07.00 WIB pada Minggu (25/2/2018).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas