Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anies Hadir Dalam Acara Temu Kengen Dengan Para Aktivis Mahasiswa Era 80-90

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri forum temu kangen dengan kalangan aktivis pergerakan mahasiswa era 80-90 di Galeri Cipta 2, Taman Isma

Penulis: Yanuar Nurcholis Majid
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Anies Hadir Dalam Acara Temu Kengen Dengan Para Aktivis Mahasiswa Era 80-90
Tribunnews.com/ Yanuar Nurcholis Majid
Gubernur DKI, Anies Baswedan saat hadiri di forum temu tangen dengan kalangan aktivis pergerakan mahasiswa era 80-90 di Galeri Cipta 2 Taman Ismail Marzuki (TIM). Jumat (2/3/2018). 

Laporan wartawan TribunNews.com, Yanuar Nurcholis Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri forum temu kangen dengan kalangan aktivis pergerakan mahasiswa era 80-90 di Galeri Cipta 2, Taman Ismail Marzuki (TIM).

"Semangat pergerakan saat mahasiswa dulu masih hidup sampai sekarang, sekarang orang-orangnya udah kepada 4, 5, bahkan udah ada yang 6 itu," ujar Anies, Jumat (2/3/2018).

Baca: Kerap Dicibir, Suami di Bekasi Tega Aniaya Istrinya Hingga Tewas

Anies mengatakan acara temu kengen dengan para aktivis era 80-90 sebagai bentuk kalibrasi untuk menghadirkan keadilan bagi Indonesia.

"Ajang ini sekaligus kalibrasi, mencocokan kembali arah bahwa yang dulu kita perjuangakan tentang keadalian sosial, sekarang kita tidak bicara tentang menyuarakan keadilam tetapi sekarang kita menghadirkan keadilan bagi Indonesia," ujar Anies.

Baca: Polisi Periksa Lima Saksi Kasus Pengrusakan Mobil oleh Pengemudi Ojek Daring

Berita Rekomendasi

Dalam acara tersebut mengundang para eksponen aktivis, seperti Wakil DPR dari PKS Fahri Hamzah, politikus Partai Demokrat Andi Arief, dan turut hadir mantan aktivis Malari 74, Hariman Siregar.

Baca: Polisi Siapkan Pengalihan Arus Lalu Lintas Untuk Perayaan Cap Go Meh di Glodok

Pantauan wartawan TribunNews.com, begitu tiba Anies langsung disambut para aktivis dan langsung berfoto bersama.

"Tentu kangen dengan kawan-kawan semasa kuliah," ujar Anies.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas