Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Urutan Kejadian Tewasnya Hari Darmawan di Sungai Ciliwung

Diduga Hari Darmawan tercebur ke Sungai Ciliwung saat ingin melihat kondisi air sungai yang meluap.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ini Urutan Kejadian Tewasnya Hari Darmawan di Sungai Ciliwung
Istimewa
Jasad Hari Darmawan ditemukan di Aliran Sungai Ciliwung. 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Hari Darmawan ditemukan tewas di aliran Sungai Ciliwung, Desa Leuwimalang, Kecamatan Cisarua, Bogor Utara, Minggu (10/3/2018).

Pendiri Matahari Department Store serta pemilik Taman Wisata Matahari (TWM) ini sempat dinyatakan menghilang pada malam harinya, Jumat (10/3/2018) sekitar pukul 21.00 WIB.

Diduga Hari Darmawan tercebur ke Sungai Ciliwung saat ingin melihat kondisi air sungai yang meluap.

TribunnewsBogor.com merangkum urutan kejadian sebelum Hari Darmawan tercebur hingga ditemukan keesokan harinya.

1. Tiba di Vila Pukul 20.00 WIB

Diketahui Hari Darmawan sedang menuju ke vila miliknya yang berada di Desa Jogjogan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jumat (10/3/2018).

Sekretaris Desa (Sekdes) Jogjogan, H Jejen, saat itu dirinya memang melihat ada mobil Hari terparkir di depan gerbang villa yang dikelolanya.

BERITA REKOMENDASI

Sekitar pukul 20.00 WIB, Jejen yang baru sampai villa yang bersebelahan dengan lokasi kejadian merasa biasa saja saat melihat ada mobil Hari parkir di sisi jalan.

"Karena biasanya juga suka ke villa untuk istirahat meskipun jarang, jadi sudah tidak aneh lagi," katanya kepada TribunnewsBogor.com, Sabtu (10/3/2018).

 Dia melanjutkan, dirinya sempat melihat sosok Hari berada di dalam villa yang berdekatan dengan bibir Sungai Ciliwilung.

Hal senada juga dikatakan oleh pihak management TWM lewat siaran pers yang diterima TribunnewsBogor.com.

"seperti biasa beliau sedang beristirahat di salah satu vilanya yang berada di kawasan CIlember, di daerah Hankam sebelum rencana pulang ke rumahnya di TWM," kata perwakilan management TWM, Senior Marketing and Creative Manager Taman Wisata Matahari, Ilham Fadjriansyah.

2. Ingin Lihat Ciliwung Meluap

Saat itu, kondisi cuaca di Kawasan Puncak sedang hujan deras, sehingga kondisi Sungai Ciliwung meluap.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas