Anggota DPRD DKI dari Gerindra Emosi Mobilnya Diderek, Sandiaga: Sabar Bro!
Sebuah video yang beredar di media sosial memperlihatkan seorang anggota DRDP dari Fraksi Gerindra, Fajar Sidik yang sedang emosi.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah video yang beredar di media sosial memperlihatkan seorang anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Gerindra, Fajar Sidik, yang sedang emosi.
Fajar terlihat memarahi petugas Dinas Perhubungan yang sedang mertibkan parkir dan hendak menderek mobil milik Fajar karena diduga melanggar rambu dilarang parkir.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengaku langsung diceritakan kronologis masalahnya oleh Fajar.
"Ini dilema kita, menurut pak Fajar Sidik dia enggak masalah karena itu tidak ada larangan. Tapi menurut teman-teman dari Dishub saya yakin ini melanggar. Jadi kita pastikan ada pelanggarannya," ujar Sandiaga, Jumat (23/3/2018).
Baca: Video Anggota DPRD DKI dari Gerindra Ribut dengan Petugas Dishub karena Mobilnya Hendak Diderek
Sementara itu meskipun teman satu partainya, Sandiaga menegaskan apabila Fajar terbukti salah, hukum harus tetap ditegakkan.
"Tapi pada intinya hukum itu tidak pandang bulu, tidak ada yang dikecualikan. (Hukum) tajam ke bawah tajam ke atas, tumpul ke bawah tumpul ke atas jadi kalau misalkan kita tajam kepada yang angkot jadi kita tajem juga kepada siapapun termasuk saya," tuturnya.
Sandiaga pun meminta Fajar untuk bersabar.
"Sabar bro. Mobilnya di derek tapi kalau teman Dishub sudah melakukan yang bener saya dukung saya sampaikan pada dia sorry chief ini peraturan yang harus ditegakkan," tuturnya.
Penulis: Yosia Margaretta
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.