Mitra FM Cs Kompak Bantu Korban Kebakaran Jembatan Besi
Barang-barang bantuan yang diberikan bantuan diantaranya beras dan mi instan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Muara Mas Global (MMG) bersama Radio Mitra FM dan ASPATAKI DKI Jakarta menggalang aksi sosial untuk korban kebakaran di Jalan Jembatan Besi 8 Gang Duri Indah II Rt.01 Rw.06 Kelurahan Jembatan Besi Jakarta Barat pada Senin (2/4/2018).
Seperti diketahui lokasi tersebut baru saja dilalap si jago merah malam tadi, Minggu (1/4/2018) pada pukul 21.00 WIB.
PT MMG bersama Mitra FM dan ASPATAKI DKI Jakarta menyerahkan sejumlah barang bantuan kepada posko yang ada di lokasi pada Senin sore, 17:30 WIB.
Barang - barang bantuan tersebut diantaranya berupa mie instan dan beras.
"Alhamdulillah sudah kami serahkan, mudah-mudahan bantuan juga segera datang dari tempat lain, supaya bisa membantu korban disini," jelas Yardi, Dirut PT MMG.
Kebakaran rumah di Jembatan Besi, diduga berasal dari salah satu rumah warga bernama Akiat yang biasa digunakan sebagai tempat usaha konveksi.
"Api pertama kali ada dari saudara Akiat yang memiliki usaha konveksi di RT01/RW06, Kelurahan Jembatan Besi," ucap Kapolsek Tambora Kompol Slamet Riyadi.
Bukan kali ini saja kebakaran terjadi di daerah Jembatan Besi, diketahui pada tahun 2017 lalu api juga melalap habis belasan rumah warga.
"Semoga musibah ini menjadi yang terakhir karena tahun lalu juga kebakaran, dan semoga para korban diberikan ketabahan," tutup Yardi.