Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bripda Bella Tak Kesulitan Mengatur Lalu Lintas Meski Kenakan Kebaya

Meski mengenajan riasan make up, Bella tak kesulitan mengatur arus lalu lintas meski mengenakan pakaian kebaya.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Bripda Bella Tak Kesulitan Mengatur Lalu Lintas Meski Kenakan Kebaya
Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda
Dibalik kepadatan dan bisingnya mesin kendaraan, empat wanita yang tampak mengenakan pakaian kebaya sibuk mengatur arus lalu lintas. TRIBUNNEWS.COM/FRANSISKUS ADHIYUDA 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Arus lalu lintas sekitar perempatan lampu merah Cawang Kompor, Jakarta Timur terlihat padat, Jumat (20/4/2018) pagi.

Dalam kepadatan tersebut, empat wanita yang tampak mengenakan pakaian kebaya sibuk mengatur arus lalu lintas.

Salah satu perempuan berkebaya itu bernama Karunia Bella.

Perempuan yang akrab disapa Bella ini tampak mengenakan kebaya biru serta rok panjang motif batik cokelat sibuk mengatur arus lalu lintas.

Meski mengenajan riasan make up, Bella tak kesulitan mengatur arus lalu lintas meski mengenakan pakaian kebaya.

Suara bising mesin kendaraan dan klakson tak menyurutkan senyumnya menyapa para pengendara.

Berita Rekomendasi

Tangan kanannya terus sigap mengatur lalu lintas.

Baca: Aksi Polwan Berkebaya di Perempatan Lampu Merah Cawang Curi Perhatian Pengendara

Sesekali lambaian tangan perempuan 21 tahun ini harus menyapa pengendara mobil yang melempar senyum dari balik kaca.

Tak lupa, ia juga terus mengingatkan para pengendara motor untuk mengenakan helm dengan benar dan menyalakan lampu saat berkendara.

Bella merupakan salah satu petugas Polisi Wanita di jajaran Sat Lantas Polres Jakarta Timur yang bertugas mengatur arus lalu lintas.


Perempuan berpangkat Bripda ini mengaku sudah bersiap berpakaian kebaya serta riasan makeup sejak pukul 04.00 WIB.

Meski pertama kalinya bertugas mengenakan kebaya sambil bertugas, Bella tidak mengaku kesulitan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas