Diam Seribu Bahasa, Tidur Hingga Menangis, Ini 5 Fakta di Persidangan Setya Novanto
Berbagai moment menarik mulai dari drama Novanto dalam sidang dakwaan hingga pembacaan nota pembelaan
Editor: widi henaldi
TRIBUNNEWS.COM - Persidangan terhadap terdakwa mantan Ketua DPR, Setya Novanto sampai pada sidang vonis.
Novanto akan divonis terkait kasus dugaan korupsi e-KTP di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Selasa (24/4/2018).
Tak cuma beragam keterangan saksi yang penting untuk diketahui.
Berbagai moment menarik mulai dari drama Novanto dalam sidang dakwaan hingga pembacaan nota pembelaan juga menarik untuk dilihat kembali.
Berikut lima momen menarik selama persidangan Novanto yang telah dirangkum Kompas.com:
1. Novanto hanya diam dan menunduk saat ditanya hakim
Peristiwa luar biasa terjadi di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (13/12/2017). Sidang perdana dengan agenda pembacaan surat dakwaan terhadap Setya Novanto diwarnai drama panjang sehingga memakan waktu berjam-jam.
Setya Novanto cuma diam dan menunduk sejak pertama kali duduk di kursi terdakwa.
Pertanyaan apa pun yang dilontarkan ketua majelis hakim, Novanto tidak menanggapi sedikit pun.