Okky Asokawati Jadi Pembicara Seminar Sehari yang Digelar Program Pascasarjana UBL
Program Magister Manajemen Program Pascasarjana Universitas Budi Luhur-OQ Pengembangan Pribadi dan KOMISI IX DPR/MPR 2018 menggelar Seminar Sehari
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Program Magister Manajemen Program Pascasarjana Universitas Budi Luhur-OQ Pengembangan Pribadi dan KOMISI IX DPR/MPR 2018 menggelar Seminar Sehari dengan tema 'Entreprenuership dan Pengembangan Pribadi para Entreprenuer Muda Indonesia Di Era Milenial'.
Dalam seminar sehari yang digelar di Hotel Horison tanggal 12 Mei lalu itu menghadirkan pembicara Okky Asokawati yang juga anggota DPR RI juga menghadirkan moderator Dr. Setyani Dwi Lestari, ME serta Rektor Universitas Budi Luhur, Prof. Dr. Ir. Sc. Didik Sulistyanto yang juga membuka seminar tersebut. .
Dalam narasi seminar itu, dikatakan saat ini dibutuhkan sumber daya manusia yang memiliki Excellence, Commitment, Entreprenuership, and Leadership (EXCEL).
Namun itu saja belum cukup, sebab bisnis itu harus menganut prinsip triple bottom line, artinya bisnis yang berhasil mutlak dapat menciptakan profit significance, community development, dan environmental sustainability yang tidak dapat dipisahkan satu sama lainnya, maka pengembangan emosional, sosial, dan ecological intelligence yang membantu secara efektif perlu ditingkatkan secara maksimal bagi entreprenuer Indonesia.
Untuk memenuhi kebutuhan dunia bisnis terhadap kelangkaan sumber daya manusia yang memiliki keunggulan untuk mampu menyelesaikan masalah bisnis aktual dan merumuskan kebijakan bisnis dalam menghadapi tantangan dan peluang dimensi regional dan global di masa datang.
Manusia perlu pemimpin yang dapat membawa kearah kondisi kecerdasan intelektual dan kepridadian yang merupakan jawaban guna menghadapi berbagai tantangan dan permasalahan kelangkaan yang ada terutama menata perilaku manusia yang konsumtif yang dapat memperpendek umur Bumi sebagai tempat bekerjanya para leader yang berbasis strategy dan critical thinking untuk perusahaan.
Seminar sehari itu juga dihadiri oleh: Deputi Riset dan Pengabdian Masyarakat Dr. Krisna Adyarta, Direktur Pascasarjana, Dr. Suhartono, MBA, MA serta dan Dosen-2 Magister Manajemen UBL.
Tujuan Seminar Sehari untuk umum bagi mahasiswa Program Magister Manajemen Program Pascasarjana masyarakat maupun pengusaha sukses di Indonesia, dalam upaya mendukung prestasi terbaik bagi para mahasiswa jurusan bisnis pendidikan formal maupun pendidikan di luar kelas, sebagai persyaratan pelaksanaan peningkatan Tridarma Perguruan Tinggi.