Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Korban Kebakaran di Pondok Bambu dan Cipinang Muara Bakal Tinggal di Tenda Penampungan

Pihak Kelurahan Pondok Bambu dan Sudin Sosial Jakarta Timur akan menyediakan dapur umum untuk menyediakan makanan bagi para korban

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Warga Korban Kebakaran di Pondok Bambu dan Cipinang Muara Bakal Tinggal di Tenda Penampungan
TribunJakarta.com/Nawir Arsyad Akbar
Warga sedang melihat harta rumah yang hangus terbakar di lokasi kebakaran, Pondok Bambu, Jakarta Timur 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Korban kebakaran di Pondok Bambu dan Cipinang Muara untuk sementara dapat menempati tenda penampungan yang didirikan di Jalan Inspeksi Kanal Banjir Timur (KBT).

Hasil pendataannya yang dilakukan oleh Kelurahan Pondok Bambu dan Suku Dinas Sosial Jakarta Timur di lokasi kejadian, ada 36 rumah yang dihuni 36 KK atau 140 jiwa.

Baca: Dendam Jadi Alasan Agam Tusuk Anggi Sebanyak 2 Kali di Depan Restoran Bakso Kawasan Blok M

"Kita sudah koordinasi dengan Sudin Sosial untuk pemasangan tenda. Saat ini sedang proses pemasangan. Warga korban kebakaran dimohon sabar dan sementara tinggal di penampungan," ujar Lurah Pondok Bambu Angga Sastra Amidjaya, Selasa (22/5/2018).

Selain tenda penampungan, pihak Kelurahan Pondok Bambu dan Sudin Sosial Jakarta Timur akan menyediakan dapur umum untuk menyediakan makanan bagi para korban.

Untuk berbuka puasa, pihak Kelurahan Pondok Bambu dan Suku Dinas Sosial Jakarta Timur sudah menyiapkan 170 nasi kotak untuk para korban yang mengungsi ke tenda.

"Selain tenda, kita juga akan dirikan dapur umum dekat lokasi kejadian. Dapur umum akan dioperasikan oleh 12 petugas taruna siaga bencana," ujar Angga.

Baca: Berbeda dari Radja Nainggolan, Pemain Berdarah NTB Ini Menuju Piala Dunia 2018

Sebelumnya, puluhan rumah semi permanen di RT 09/03 Pondok Bambu, Jakarta Timur hangus dilalap api pada Senin (21/5/2018) pukul 11.00 WIB.

Korsleting listrik di salah satu rumah diduga menjadi penyebab kebakaran yang menghaguskan puluhan rumah.

BERITA TERKAIT

Penulis: Nawir Arsyad Akbar

Berita ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul: Tenda Penampungan Didirikan untuk Korban Kebakaran Pondok Bambu dan Cipinang Muara

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas