Tas yang Dianggap Bom Ternyata Berisi Seperangkat Alat Pijat
Tas mencurigakan yang ditemukan di Jalan Sawo, Kelurahan Pondok Cina, Beji, Depok, Jumat (25/5/2018) malam,
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Tas mencurigakan yang ditemukan di Jalan Sawo, Kelurahan Pondok Cina, Beji, Depok, Jumat (25/5/2018) malam, dipastikan bukanlah benda berbahaya.
Tas itu hanya berisi alat pijat listrik dan pengukur tekanan darah.
Kapolresta Depok Komisaris Besar Didik Sugiarto memastikan hal itu setelah diperiksa tim penjinak bom tas hanya berisi alat kesehatan saja.
"Setelah diperiksa tim, hasilnya dinyatakan bukan barang berbahaya di dalam di tas. Hanya berisi seperangkat peralatan kesehatan," kata Didik, Sabtu (26/5/2018) dinihari.
Baca: Jangan Sampai Disalahgunakan dan Berujung pada Situasi subversif di era Orde Baru
Meskipun begitu, kata Didik, polisi tetap mengamankan tas dan isinya serta mencari pemilknya.
Didik mengatakan, polisi akan mendalami apakah ada unsur kesengajaan meninggalkan tas di sana.
Setelah dipastikan isi tas tak berbahaya, garis polisi yang dipasang sudah dilepas dan warga sudah bisa melintas di Jalan Sawo yang sebelumnya sempat ditutup.