Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gubernur Anies Baswedan Bagikan Makanan Buka Puasa kepada Warga Kapuk

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan apresiasi Kegiatan Berbuka Bersama Jakarta Bahagia Semua Kebagian Berkahnya (BBJB SKB) yang digagas ACT.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Gubernur Anies Baswedan Bagikan Makanan Buka Puasa kepada Warga Kapuk
Tribunnews.com
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membagikan makanan buka puasa kepada warga dari atas Humanity Food Truck milik Aksi Cepat Tanggap (ACT) di kawasan Kapuk, Cengkareng, Rabu (‎6/6/2018). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Elga Hikari Putra

TRIBUNJAKARTA.COM, CENGKARENG - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membagikan makanan buka puasa dari atas Humanity Food Truck milik Aksi Cepat Tanggap (ACT).

Ia melakukannya sewaktu menghadiri acara buka puasa bersama warga di Lapangan RW 11, Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat.

Anies yang mengenakan kemeja putih dibalut sorban hijau dan kopiah hitam, membagikan makanan kepada warga yang mengantre di food truck.

"Secara khusus saya apresiasi kepada ACT yang telah menjadi partner dalam pelaksanaan, termasuk juga dalam penggalangan. Karena program ini dari warga Jakarta‎ dan untuk warga Jakarta," kata Anies kepada wartawan di lokasi, Rabu (‎6/6/2018).

Presiden ACT Ahyudin mengatakan hari ini merupakan penutup dari ‎Kegiatan Berbuka Bersama Jakarta Bahagia Semua Kebagian Berkahnya (BBJB SKB) yang telah berjalan selama 20 hari Ramadan. 

"BBJB merupakan bentuk ikhtiar terbaik dari Pemprov DKI Jakarta dan ACT untuk bebagi keberkahan dengan seluruh masyarakat Jakarta yang membutuhkan," ujarnya di lokasi yang sama.

BERITA REKOMENDASI

Ahyudin menuturkan, melalui BBJB, Pemprov DKI dan ACT telah menyalurkan 166 ribu paket makanan di 111 RW yang tersebar di seluruh wilayah DKI Jakarta. 

Adapun target dari kegiatan ini adalah wilayah-wilayah yang kumuh dan miskin.

"Dimana berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi DKI Jakarta tercatat ada 393.130 warga miskin di Jakarta." ujarnya.

Ahyudin berharap program ini menjadi landasan kolaborasi strategis antara ACT dan Pemprov DKI ke sebagai bentuk kepedulian terhadap kemanusiaan, terutama di wilayah DKI Jakarta.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas