Suporter Persija Tewas, Anies Hubungi Ridwan Kamil Tadi Malam Tapi Sudah Istirahat
"Saya tadi malam (sudah) coba untuk berhubungan, tapi beliau (Ridwan Kamil) sudah istirahat, malam," ungkap Anies.
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku segera berkordinasi dengan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil sesaat setelah mengetahui soal tragedi tewasnya anggota Jak Mania jelang pertandingan Persib Bandung melawan Persija Jakarta yang dihelat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Minggu (23/9/2018) kemarin.
"Saya tadi malam (sudah) coba untuk berhubungan, tapi beliau (Ridwan Kamil) sudah istirahat, malam," ungkap Anies di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin (24/9/2018).
Kendati demikian, Anies mengatakan akan kembali mencoba untuk berkomunikasi dengan Ridwan Kamil terkait masalah tersebut.
Baca: Sutiyoso Sarankan Anies dan Ridwan Kamil Bertemu Bahas Rivalitas Jakmania dan Bobotoh
Meskipun tragedi itu termasuk bagian dari tindak pidana, dirinya akan segera melakukan komunikasi kembali dengan RK terkait penyelesaian tragedi yang berujung tewasnya salah seorang suporter Persija itu.
Anies menekankan agar aparat penegak hukum mampu usut tuntas kasus pengeroyokan tersebut dan tak menyisakan satu pelaku pun yang lolos dari jerat hukum.
"Ini memang peristiwa hukum, kita mengharapkan untuk ditindak dengan tegas, dan semua pelakunya jangan ada yang tersisa. Semua pelakunya harus diperiksa dan ada keadilan ditegakkan," ucap Anies dengan tegas.
Dalam kesempatan itu, Anies juga menyampaikan rasa duka mendalam atas tragedi maut yang menewaskan satu korban jiwa tersebut.
Dirinya juga mengimbau kepada para suporter Persija atau Jakmania untuk tetap menciptakan situasi yang kondusif dan mempercayakan seluruh proses hukum kepada aparat kepolisian.
Anies percaya, suporter Persija adalah orang-orang yang menjunjung tinggi supremasi hukum serta menghargai prinsip-prinsip penegakan hukum yang ada negara ini.
"Kita percayakan penyelesaian ini pada aparat penegak hukum. Bangun suasana yang kondusif, bangun suasana yang tenang," pungkas Anies.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.