Pegawai Pemkot Jaktim Histeris saat Terjebak di Dalam Lift
Lift yang sempat menjebak delapan orang pegawai Pemkot tersebut tidak dapat digunakan untuk sementara waktu.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sedikitnya delapan pegawai Jakarta Timur'>Pemkot Jakarta Timur histeris setelah terjebak di salah satu lift di Gedung Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur.
Peristiwa tersebut terjadi pada Senin (22/10/2018) pagi tadi. Dari rekaman video amatir yang diterima, terlihat petugas keamanan Pemkot Jaktim tengah berupaya mengevakusi para pegawai yang terjebak di dalam lift tersebut.
Proses evakuasi sempat berjalan alot, lantaran pintu lift tidak dapat dibuka, sementara beberapa pegawai yang berada di dalam lift histeris. Kurang lebih 10 menit, proses evakuasi berhasil dilakukan.
Baca: Daftar 50 Instansi yang Telah Umumkan Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2018, Download PDF di Sini
Tak ada korban luka dalam insiden tersebut, diketahui namun beberapa pegawai pemkot yang dievakusi tampak shock atas kejadian ini. Belum apa penyebab delapan pegawai Pemkot tersebut terjebak di dalam lift.
Salah seorang pegawai pemkot yang engan menyebutkan namanya mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 07.00.
"Benar, tadi sempat anjlok saat lift mau turun, ada delapan orang yang terjebak. Tapi sudah dievakuasi," katanya.
Lift yang sempat menjebak delapan orang pegawai Pemkot tersebut tidak dapat digunakan untuk sementara waktu.