Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

JPO Tosari Dibongkar Malam Ini, Polisi Lakukan Pengalihan Arus

Rencananya rekayasa lalu lintas dilakukan sejak pukul 23.00 WIB mengingat pembokaran dimulai sejak pukul 23.00 WIB hingga 04.00 WIB

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in JPO Tosari Dibongkar Malam Ini, Polisi Lakukan Pengalihan Arus
WARTA KOTA/henry lopulalan
JPO TOHSARI-Suasana keramain JPO Tohsari , Duku atas, Jakarta Pusat, Selasa(5/12/2018). Pemprov DKI akan mencopot jembatan penyeberangan orang (JPO) Tosari yang di ganti menjadi pelican crossing.-Warta Kota/henry lopulalan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ditlantas Polda Metro Jaya bakal melakukan rekayasa lalu lintas terkait adanya pembongkaran Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di di kawasan Tosari, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (14/12/2018) malam ini.

Rencananya rekayasa lalu lintas dilakukan sejak pukul 23.00 WIB mengingat pembokaran dimulai sejak pukul 23.00 WIB hingga 04.00 WIB.

"Betul. Kita siapkan rekayasa lalin," ujar Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Budiyanto saat dikonfirmasi, Jumat (14/12/2018).

Budiyanto menjelaskan ada empat titik penjagaan yang dilakukan di sekitar Tosari.

Sebanyak sepuluh personel yang diturunkan.

Berikut rencana rekayasa lalinnya;

Berita Rekomendasi

1. Arus lalin dari HI (Jl.Thamrin) termasuk Trans Jakarta menuju selatan dibelokan ke kiri di menuju: Jln Purworejo belok kanan ke Jln Blora-belok kanan ke Jln Thamrin

2. Dari Jln Imam Bonjol menuju Jln Purworejo belok kiri lanjut belok kanan menuju Jln Blora lanjut belok kanan menuju Jln Thamrin kembali.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas