Kebakaran di Krukut Jakarta Barat, Enam Orang Warga Terluka
Kasudin Gulkarmat Jakarta Barat, Abdul Chalik menyebut ada 6 warga yang terluka dalam peristiwa kebakaran di Jalan Talib 3, Krukut, Jakarta Barat, Mi
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Leo Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kasudin Gulkarmat Jakarta Barat, Abdul Chalik menyebut ada 6 warga yang terluka dalam peristiwa kebakaran di Jalan Talib 3, Krukut, Jakarta Barat, Minggu (17/3/2019).
Ia mengatakan keenam warga tersebut terluka saat membantu petugas dalam proses pemadaman.
"Korban luka dari informasi yang saya terima ada sekitar 6 orang dari warga ya, mungkin mereka kan berusaha membantu kami, hanya karena panik dan sebagainya akhirnya ada yang jatuh dan lain sebagainya," jelas Abdul ketika ditemui di lokasi, Minggu (17/3/2019).
Abdul menjelaskan, memang rumah warga yang terbakar itu rumah papan namun bertembok.
"Rumahnya papan tapi dia tembok, maka begitu kebakar papannya semua, tinggal temboknya. Kadang cor-corannya mereka ya namanya untuk nahan doang cor-corannya juga nggak kuat," papar dia.
Hal tersebut pun membuatnya khawatir, sehingga ia mengingatkan ke anggota yang bertugas untuk berhati-hati di lokasi kebakaran.
"Sampai sekarang pun saya khawatir juga, makanya anggota saya ingetin karena bangunannya ternyata memang setelah terbakar takut runtuh juga sih bangunan runtuh, makanya teman-teman saya suruh hati-hati tadi," tuturnya.
Sementara itu, Camat Taman Sari, Risan menjelaskan sejumlah korban tersebut sudah dibawa ke rumah sakit atau puskesmas terdekat.
"Untuk korban jiwa alhamdulillah tidak ada, hanya korban luka, ada yang kena paku terus yang ketiban asbes saat membantu proses pemadaman api," jelas Risan.
"Mereka dibawa ke rumah sakit dan puskesmas yang terdekat, karena tidak terlalu cedera mereka, hanya antisipasi saja bila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, takutnya bengkak atau sebagainya. Posko kesehatan juga sudah berada di lokasi.
Risan menjelaskan, untuk sementara penyebab kebakaran diduga karena kompor atau konsleting listrik di sebuah rumah warga.
Ia pun menyampaikan rumah warga tersebut hanya rumah tinggal, bukan rumah yang memiliki usaha rumahan.
"Penyebab sementara saat ini dari kepolisian itu dari kompor atau dari listrik di satu rumah warga. Itu rumah tangga biasa tidak memiliki usaha rumahan di rumah tersebut," terang dia.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Enam Orang Warga Terluka dalam Peristiwa Kebakaran di Krukut Jakarta Barat
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.