Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Agar Lebih Bermanfaat, Taman di Jakarta Disarankan Gandeng Psikolog

Selain pameran Flona dan Fauna, pameran tersebut juga menyediakan kopi gratis untuk pengunjung dan juga playground untuk anak-anak.

Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Agar Lebih Bermanfaat, Taman di Jakarta Disarankan Gandeng Psikolog
ISTIMEWA
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat membuka pameran Flora dan Fauna (Flona) Jakarta 2019 digelar di Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-Dinas Kehutanan Provinsi DKI Jakarta sejak Kamis (6/9/2019) lalu menggelar pameran Flona. Pameran Flora dan Fauna (Flona) Jakarta 2019 digelar di Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Ajang yang dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Pencipta playground di pameran Flona, Arie Aripin mengungkap, antusias mereka yang datang, terutama anak-anak belajar sembari menikmati ruang playground.

“Kita meluangkan waktu untuk mendidik dan membentuk karakter Anak bangsa dengan memulai belajar mengantri dan berdoa , menghapal pancasila dan tidak ketingalkan menanyakan siapa Gubernur DKI,” ujar Arie menjelaskan, Senin (16/9/2019).

Menurut Arie, dirinya menyempatkan diri untuk membagi waktu mendidik anak-anak bermain yang benar dalam playground yang diciptakannya. Tak hanya itu, setiap anak-anak yang bermain di playground akan mengikuti aturan yang ditetapkan pihaknya termasuk belajar untuk menambah wawasan.

“Anak-anak harus memiliki impian dimasa depan menjadi pemimpin yg berkarakter , jujur dan adil dan berpihak kepada masyarakat,” urainya.

Pameran Flora dan Fauna (Flona) Jakarta 2019
Pameran Flora dan Fauna (Flona) Jakarta 2019 digelar di Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Ajang yang dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Arie menjelaskan kembali, sejak jaman Ahok hingga Anies, banyak taman yang dibangun di wilayah Jakarta. Namun, sayangnya kata Managing Director Prolansekap Indonesia, keberadaan taman tersebut belum menyentuh pada tersedianya pembinaan karakter mental anak-anak.

Arie menyarankan, pemerintah provinsi DKI Jakarta bisa mengalokasikan anggaran dari APBD untuk menggandeng psikolog-psikolog Seperti Kak Seto, Kak Resa dan Imam Prasojo dan lain-lain agar keberadaan taman bisa membantu pertumbuhan anak-anak.

Berita Rekomendasi

Arie berharap, kedepan, ada alokasi APBD disediakan untuk menyediakan sarana untuk pendidikan dan sekaligus bermain anak-anak di setiap taman. “Sehingga mereka tumbuh menjadi anak-anak yang cerdas, memiliki karakter, menghargai satu sama lainnya,” kata Arie lagi.

Selain pameran Flona dan Fauna, pameran tersebut juga menyediakan kopi gratis untuk pengunjung dan juga playground untuk anak-anak.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas