Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penjambret Babak Belur Dihajar Massa Setelah Beraksi Rampas Ponsel Wanita di Depok

CM pelaku penjambretan di Jalan Raya Duta Pelni, Sukmajaya, Cimanggis, Kota Depok, tidak bisa berkutik saat ditangkap warga dan petugas kepolisian.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Penjambret Babak Belur Dihajar Massa Setelah Beraksi Rampas Ponsel Wanita di Depok
TribunnewsBogor.com/Mohamad Afkar Sarvika
Ilustrasi pelaku kejahatan. 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dwi Putra Kesuma

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - CM pelaku penjambretan di Jalan Raya Duta Pelni, Sukmajaya, Cimanggis, Kota Depok, tidak bisa berkutik saat ditangkap warga dan petugas kepolisian.

CM sebelumnya melakukan aksinya menjambret seorang wanita di pinggir jalan, Sabtu (19/10/2019) pukul 22.30 WIB.

Kanit Reskrim Polsek Sukmajaya AKP Harun Rosyid mengatakan, awal mula kejadian tersebut.

Peristiwa bermula ketika korbannya seorang wanita berinisial DNP sedang duduk diatas motor di sekitar lokasi kejadian.

Baca: Hari Ini Presiden Jokowi Akan Umumkan Kabinet Barunya

Baca: Heboh Lamborghini Raffi Ahmad Terbakar, Ini 5 Mobil Wow Pernah Dipamerkan Suami Nagita Slavina

Baca: Bocoran Terbaru Kabinet Jokowi-Maruf Amin: Ada AHY hingga Nadiem Makarim, Fadli Zon jadi Menhan?

Tiba-tiba, pelaku yang sedang mengendarai motor langsung mendekati korban dan merampas handphone yang sedang digenggamnya.

"Korban (DNP) langsung mengejar dan menarik pelaku hingga terjatuh dari motornya," ujar Harun dikonfirmasi TribunJakarta.com, Minggu (20/10/2019).

Berita Rekomendasi

Aksi tersebut pun sontak menyita perhatian warga yang langsung menolong korban dan mengamankan pelaku.

"Pelaku terjatuh dan sempat jadi sasaran bulan-bulanan warga, ada anggota kami yang sedang patroli dan langsung diamankan," tambah Harun.

Harun mengatakan, saat ini kasus tersebut tengah ditangani pihaknya dan pelaku pun diamankan di Mapolsek Sukmajaya.

Penulis: Dwi putra kesuma

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Pelaku Jambret Wanita hingga Jatuh dari Motor Tertangkap, Babak Belur Jadi Sasaran Amukan Warga 

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas