Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kridha Dhari Gaet Sponsor Beri Donasi untuk Giat Kamis Nusantara

Kridha Dhari berhasil menggandeng pihak sponsor yaitu Pasific Group yang memberikan donasinya untuk Giat Kamis Nusantara.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Kridha Dhari Gaet Sponsor Beri Donasi untuk Giat Kamis Nusantara
dok pribadi
Ketua Umum Kridha Dhari, Precilla Estevina Dan dan Daniel Koo Chaima Pacific Group. 

TRIBUNNEWS.COM, MARAUKE - Kridha Dhari berhasil menggandeng pihak sponsor yaitu Pasific Group yang memberikan donasinya untuk Giat Kamis Nusantara.

Kridha Dhari berharap setiap hari Kamis mau menggunakan wastra Nusantara beserta dengan atribut-atribuitnya, seperti hiasan kepala udeng dan lain-lain, dengan gaya casual, dan trendy dan nyaman dalam aktifitas.

"Ajakan ini kami namakan "KAMIS NUSANTARA" yang merupakan gaya Nusantara untuk kita kembali kenilai – nilai jati diri bangsa dan memperlihatkan kekayaan wastra Nusantara dan asesoriesnya. Kridha Dhari Indonesia ingin membawa wastra Nusantara dan segala atributnya menjadi gaya hidup masyarakat Indonesia didalam aktifitas sehari-hari," ungkap Ketua Umum Kridha Dhari, Precilla Estevina.

Dia berharap Komunitas Kridha Dhari Indonesia mengajak seluruh masyarakat Indonesia terutama anak-anak Millenials sebagai generasi penerus bangsa sebagai pejuang mempertahankan nilai-nilai jatidiri bangsa dan adiluhur budaya Nusantara untuk tetap lestari ditengah-tengah perkembangan jaman, modernisasi, dan pengaruh globalisasi yang tidak bisa dibendung karena kemajuan teknologi.

Menurutnya adab budaya bangsa Indonesia yang beragam dari Sabang sampai Merauke merupakan kekayaan bangsa yang perlu dipertahankan.

"Salah satu upaya kami dari Komunitas Kridha Dhari Indonesia dalam melestarikan tradisi dan budaya Nusantara adalah mengajak seruluh masyarakat Indonesia pada setiap hari Kamis mau menggunakan wastra Nusantara beserta dengan atribut-atribuitnya, seperti hiasan kepala udeng dan lain-l;ain, dengan gaya casual, dan trendy dan nyaman dalam aktifitas
sehari-hari," tuturnya.

Kridha Dhari Indonesia ingin membawa wastra Nusantara dan segala atributnya menjadi gaya hidup masyarakat Indonesia didalam aktifitas sehari-hari. Dengan menyasar semua kalangan dan lapisan masyarakat dengan pelestarian dan pengembangan seni tradisi dan budaya bangsa mulai dari sejarah kebangsaan sampai pendidikan karakter bangsa.

Berita Rekomendasi

"Kami berharap Indonesia Maju dapat terwujud dengan dukungan Sumber Daya Manusia Indonesia unggul yang cerdas, mempunyai spiritualitas tinggi dan berbudaya serta berkepribadian Indonesia,"sebutnya.
Dengan meningkatnya penggunaan wastra Nusantara dan berbagai kerajinan asesories pendukung, diharapkan akan meningkatkan minat pengrajin dan selanjutnya meningkatkan nilai ekonomi daerah.

"Kegiatan Gerakan Kebangsaan Kamis Nusantara - Kita Indonesia Keren “Wastra Nusantara Untuk Bangsa” ini Kridha Dhari tidak bisa bergerak sendiri, dukungan dari pihak swasta sangat dibutuhkan, terutama masalah pendanaan. Pada kesempatan ini Kridha Dhari berhasil menggandeng pihak sponsor yaitu Pasific Group yang memberikan donasinya untuk Giat Kamis Nusantara," paparnya.

Pasifik Komunikasi Solution adalah anak perusahaan dari Pasifik Group International yang berdomisili di Jakarta Indonesia yang bergerak di bidang IT. Salah satu produknya adalah aplikasi Mobile Phone bernama Emochat.

Pacific Komunikasi Solution berencana akan meluncurkan produk inovasi baru berupa Emochat yang memiliki keunggulan khusus dalam komunikasi dan pemasaran bisnis menerjemahkan perbedaan bahasa antara 2 atau lebih pengguna di negara yang berbeda dalam waktu yang bersamaan.

Selain itu dalam aplikasi yang dimaksud terdapat konten-konten yang berhubungan dengan e-mall dan e-money untuk mengembangkan bisnis masing-masing pengguna.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas