Ular Kobra Sepanjang 1 Meter Diamankan Petugas Damkar dari Lemari Dapur Warga di Cipayung
Ular kobra kembali ditemukan warga masuk ke permukiman di Cipayung, Jakarta Timur, Minggu (22/12/2019).
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Bima Putra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ular kobra kembali ditemukan warga masuk ke permukiman di Cipayung, Jakarta Timur, Minggu (22/12/2019).
Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan pihaknya mendapat laporan sekira pukul 19.55 WIB.
"Saat dilaporkan warga Ular Kobra terlihat masuk ke bagian dapur dan bersembunyi di lemari dapur," kata Gatot di Cipayung, Jakarta Timur, Minggu (22/12/2019).
Baca: KRONOLOGI Lengkap Warga Bogor Diserang Ular Kobra, Bibir Korban Langsung Biru
Beruntung hingga lima personel Sudin PKP Jakarta Timur tiba di lokasi sekira pukul 20.20 WIB Ular Kobra sepanjang 1 meter itu belum kabur.
Gatot menuturkan proses evakuasi yang dilakukan di satu rumah warga Jalan Haji Karim, Gang Cemara RT 03/RW 05 berlangsung kurang dari 10 menit.
Baca: Pengalaman Aneh Wanita Pemain Kuda Lumping: Kerasukan Siluman Hingga Makan Ayam HIdup Tetangga
"Awal evakuasi pukul 20.21 WIB, selesai pukul 20.27 WIB. Panjang Ular Kobra yang berhasil diamankan sekitar satu meter," ujarnya.
Sebelumnya, pada Jumat (20/12/2019) jajaran Sudin PKP Jakarta Timur berhasil mengamankan seekor anak Ular Kobra di permukiman warga Ciracas.
Baca: Tabur Garam Salah Kaprah! Ini Cara Paling Tepat Cegah Ular Kobra Masuk ke Rumah
Anak Ular Kobra dengan panjang sekitar 40 sentimeter itu berhasil diamankan di depan satu rumah warga RW 06 Kelurahan Ciracas.
Dalam beberapa waktu terakhir tercatat warga Kecamatan Cipayung, Ciracas, Duren Sawit, dan Cakung melapor permukimannya disatroni Ular Kobra.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Pemadam Amankan Ular Kobra Sepanjang 1 Meter yang Masuk Dapur Rumah Warga Cipayung Jakarta Timur
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.