Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anies Baswedan Jadi Sorotan di Tengah Banjir, dari Kritik Tegas DPRD DKI hingga Petisi Pencopotan

DPRD DKI Jakarta bersikap kritis pada Gubernur Anies Baswedan di tengah penangan banjir di Jakarta. Sedangkan petisi untuk Anies kembali ramai.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Anies Baswedan Jadi Sorotan di Tengah Banjir, dari Kritik Tegas DPRD DKI hingga Petisi Pencopotan
Kolase Tribunnews / (Warta Kota/ Joko Supriyanto)
Gubernur DKI Jakarta disorot soal penanganan banjir di Jakarta. 

TRIBUNNEWS.COM - Banjir yang melanda sebagian besar wilayah Jakarta dan sekitarnya di awal tahun 2020 memicu respons kritis DPRD DKI Jakarta terhadap Gubernur Anies Baswedan.

Terlebih, Anies Baswedan menuai banyak kritikan di masyarakat.

Bahkan, petisi pencopotan Anies Baswedan pun kembali ramai dan ditandatangani ratusan ribu orang.

DPRD DKI Jakarta pun menampakkan sikap kritis di tengah penangan banjir di Jakarta.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (Tribunnews.com/Danang Triatmojo)

Jangan Lupa Janji Kampanye

Sementara itu, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi meminta Anies Baswedan tak lupa akan janji kampanyenya untuk mengatasi banjir di Jakarta.

Prasetio Edi meminta Anies mengedepankan kesejahteraan.

Berita Rekomendasi

Satu di antara caranya adalah dengan tidak adanya banjir yang dirasakan masyarakat Jakarta.

"Bukan masalah melupakan janji kampanye. Kita pikirkan bagaimana kesejahteraan masyarakat," ucap Prasetio Edi, Jumat (3/1/2020) dilansir Kompas.com.

Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi
Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi (Tribunnews.com/ Danang Triatmojo)

Prasetio Edi meminta Anies Baswedan mampu berkoordinasi dengan baik bersama jajarannya.

Terutama, untuk program pengendalian banjir.

"Saya imbau Pak Gub lebih concern ke SKPD-nya. Pak Gub itu dipilih oleh rakyat, saya ketua DPRD dipilih oleh rakyat. Pak Gub punya anak buah namanya ASN, tolong itu dipersiapkan," kata dia.

Ia mengingatkan agar Anies Baswedan dan jajarannya di Pemprov DKI tidak meninggalkan lapangan.

"Jangan semua asyik-asyik sendiri, akhirnya lapangannya berantakan. Kalau dia touch ke bawah sih enggak masalah," lanjutnya.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas