Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rangkaian Hari Pers Nasional 2020: Presiden Jokowi Hadir Lebih Cepat Sehari

Panitia Pusat Hari Pers Nasional (HPN) 2020 menggelar rapat final di Kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Jumat (31/1/2020).

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Rangkaian Hari Pers Nasional 2020: Presiden Jokowi Hadir Lebih Cepat Sehari
Dok. Humas HPN 2020
Rapat final Panpel Hari Pers Nasional 2020 di Kantor PWI Pusat, Jumat Petang dipimpin Ketua Panpel HPN 2020, Auri Jaya dan dihadiri oleh Ketua PWI Pusat, Atal S Depari dan jajaran pengurus teras PWI Pusat lainnya 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Panitia Pusat Hari Pers Nasional (HPN) 2020 menggelar rapat final di Kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Jumat petang (31/1/2020).

Rapat tersebut dihadiri oleh Ketua Umum PWI Pusat, Atal S Depari dan juga Ketua Panpel HPN 2020, Auri jaya materi yang paling utama adalah menentukan kehadiran Presiden Joko Widodo di Acara Hari Pers Nasional tanggal 7 - 9 Februari di Kalimantan Selatan.

Menurut Atal S Depari yang juga penanggung jawab HPN 2020, Presiden Joko Widodo akan bertolak lebih awal ke Banjarmasin setelah melakukan serangkaian acara di Singkawang dan Pontianak Kalimantan Barat.

"Presiden Joko Widodo bersama rombongan akan berada di Banjarmasin Kalimantan Selatan lebih cepat sehari dari rencana awal sehingga untuk menghormati kehadiran Presiden pada Rangkaian Hari Pers Nasional, Panitia juga menyesuaikan Agenda Presiden pada 8 Februari 2020, karena setelah hadir di HPN Presiden selanjutnya akan melakukan kunjungan kenegaraan ke Australia," ungkap Atal S Depari.

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana HPN 2020 Auri jaya mengatakan dengan dimajukanya Kehadiran Presiden Joko Widodo pada tanggal 8 Februari 2020, maka salah satu acara bergengsi di HPN yakni Konvensi Media Massa nanti akan dimulai usai kunjungan Presiden.

"Konvensi media massa tetap dilaksanakan tanggal 8 Februari usai kehadiran Presiden. Dan untuk rangkaian acara lainnya tidak banyak mengalami perubahan, jadi meskipun Presiden akan berada di Arena HPN pada tanggal 8 saya yakin acara lainya sampai tanggal 9 Februari akan menarik dan berjalan dengan baik karena melibatkan ribuan wartawan dari seluruh Indonesia," jelas Auri Jaya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas