Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jelang Pilkada Depok, Bayu Permana Temui Badrul Kamal

Mantan Wali Kota Depok pertama dari transisi Kota Administratif ke Kota Madya ini memiliki peran yang penting bagi Depok.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Jelang Pilkada Depok, Bayu Permana Temui Badrul Kamal
HO/Tribunnews.com
Bayu Adi Permana silaturahmi ke kediaman tokoh masyarakat Depok, Badrul Kamal. 

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Bayu Adi Permana terus melanjutkan lawatannya kepada sejumlah tokoh berpengaruh di Kota Depok salah satunya Badrul Kamal.

Mantan Wali Kota Depok pertama dari transisi Kota Administratif ke Kota Madya ini memiliki peran yang penting bagi Depok.

"Alhamdulillah, saya mendapat kesempatan bersilahturahmi dengan beliau di kediamannya, Ciawi, Bogor. Diusia yang ke-75 tahun, beliau masih terlihat sehat, gagah, bahkan mampu menerangkan program-program saat menjabat Walikota," ujar  Bayu, tokoh muda Depok ini, Rabu (12/2/2020).

Bayu mengaku banyak mendapatkan cerita dan pengalaman saat berjuangan mengantarkan Depok mendapat status sebagai kota madya.

"Terima kasih Pak Badrul Kamal atas waktu dan ilmunya. Insya Allah akan ada silahturahmi selanjutnya untuk membicarakan program-program baik untuk Kota Depok," terang Bayu yang juga dikenal wirausahawan ini.

Baca: Wali Kota Depok M Idris Pimpin Salat Jenazah 7 Korban Kecelakaan Bus di Subang

Sementara itu, Badrul Kamal mengaku meski sekarang menetap di Bogor, namun tetap memantau perkembangan Kota Depok.

Menurutnya, Kota Depok mendapat anugerah yang luar biasa dari Tuhan.

BERITA REKOMENDASI

Meski minim sumber daya alam, namun Depok memiliki anugerah berupa letak strategis yang dekat dengan Jakarta.

Untuk itu, Kepala Daerah yang memimpin harus bisa membaca potensi tersebut untuk kebaikan masyarakat Depok.

"Saya sangat sayang dengan Kota Depok. Karena saya tahu bagaimana proses Depok hingga berdiri sebagai kota. Depok selalu ada di hati saya," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas