Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ahmad Riza Patria Akan Berkantor di Balai Kota DKI Jakarta Mulai Besok, Ini Agenda Perdananya

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria akan mulai bekerja mendampingi Anies Baswedan memimpin Ibu Kota, Kamis (15/4/2020) besok.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Ahmad Riza Patria Akan Berkantor di Balai Kota DKI Jakarta Mulai Besok, Ini Agenda Perdananya
Danang Triatmojo/Tribunnews.com
Wagub DKI Ahmad Riza Patria bersma Ketua DPD Gerindra M. Taufik berjalan menuju Kantor Wagub di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Rabu (15/4/2020). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dionisius Arya Bima Suci

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria akan mulai bekerja mendampingi Anies Baswedan memimpin Ibu Kota, Kamis (15/4/2020) besok.

Kunjungannya ke Balai Kota DKI hari ini usai dilantik Presiden Joko Widodo di Istana Negara pun hanya sekadar melihat-lihat kantor barunya.

Politikus Gerindra ini pun mengaku bakal menerima wejangan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam rapat yang bakal digelar Kamis besok.

Baca: UPDATE Corona Jawa Tengah, 15 April: Ada 766 PDP, Jumlah Kasus Positif 233 Orang

Dalam pertemuan itu, Riza Patria mengatakan, Gubernur Anies Baswedan akan menjelaskan seluruh program kerja Pemprov DKI, baik yang sudah dijalankan, maupun yang akan dilaksanakan.

"Besok Pak Anies akan mengundang saya dan seluruh jajaran SKPD. Pak gubernur akan menjelaskan program yang akan dilaksanakan dan memperkenalkan para SKPD di DKI," ucapnya, Rabu (15/4/2020).

Meski baru efektif bekerja pada Kamis besok, Riza Patria mengatakan, Gubernur Anies Baswedan telah memberikan sedikit gambaran terkait penanganan pandemi virus corona atau Covid-19 yang kini tengah dijalankan Pemprov DKI.

Baca: FAKTA Ahmad Riza Patria setelah Dilantik jadi Wagub DKI Jakarta: Beri Janji hingga Cek Ruangan Kerja

BERITA REKOMENDASI

"Tadi saya sempat ketemu, diundang pak gubernur, dijelaskan situasi dan kondisi terkait virus corona yang sudah menyebar," ujarnya.

Riza pun berharap, kehadiran dirinya dapat membantu Gubernur Anies Baswedan dalam memutar roda pemerintahan di Jakarta.

"Mudah-mudahan besok saya mulai memasuki hari kerja pertama bisa melaksanakan tugas dengan baik," kata Riza.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Besok, Riza Patria Mulai Berkantor di Balai Kota

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas