3 Perampok Bercelurit Gasak Uang Rp 35 Juta Dari Minimarket di Depok, Ini Kronologi Kejadiannya
Perampok bercelurit beraksi di sebuah minimarket di Jalan Bulak Timur, Kecamatan Cipayung, Kota Depok, Jawa Barat, Rabu (15/4/2020) malam.
Editor: Adi Suhendi
"Pelaku memaksa meminta saksi membuka berankas dan memasukan uang ke dalam tas milik pelaku kurang lebih Rp 35 juta," kata Tri.
Setelahnya, papar Tri, pelaku menyuruh tiga korban masuk ke dalam kamar mandi dengan nada ancaman.
"Pelaku mengancam, kalau karyawan ini keluar kamar mandi maka akan dibacok pelaku," katanya.
Setelah 15 menit kemudian, korban keluar kamar mandi dan didapati pelaku sudah tidak ada alias melarikan diri dengan menggunakan sepeda motor jenis Honda Beat warna merah bertiga.
Penulis: Vini Rizki Amelia
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Kronologi Perampokan Minimarket di Depok Jelang Diberlakukannya PSBB, Rp 35 Juta Dibawa Kabur
Berita Rekomendasi