Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

PSBB Transisi Jakarta Jadi Harapan Baru Para Ojek Online Meski Masih Sepi Penumpang

Para pengemudi ojek online merasa senang dengan kabar pemberlakuan PSBB transisi di DKI Jakarta, meskipun masih sepi penumpang.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in PSBB Transisi Jakarta Jadi Harapan Baru Para Ojek Online Meski Masih Sepi Penumpang
Tribunnews/Herudin
Pengemudi ojek online (ojol) menunggu penumpang di depan Stasiun Manggarai, Jakarta Selatan, Senin (8/6/2020). Memasuki pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi, Pemprov DKI Jakarta memperbolehkan ojek online untuk membawa penumpang namun harus menerapkan protokol kesehatan, seperti pengemudi dan penumpang memakai masker serta memakai hand sanitizer untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19). Tribunnews/Herudin 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang pengemudi ojek online (ojol), Ginanjar menyambut baik keputusan terkait penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang memasuki masa transisi meski masih sepi penumpang.

Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Indonesia Lawyers Club, Selasa (9/6/2020).

Ginanjar mengaku sangat gembira mendengar kabar PSBB dilonggarkan dan memasuki masa transisi menuju new normal.

Baca: Dua Hari di Pekan Pertama PSBB Transisi Ibu Kota, Pengguna KRL 579 Ribu Orang

Karena dalam kesempatan itu ia bisa kembali bekerja untuk mengantarkan para penumpang.

Setelah selama beberapa bulan kemarin Ginanjar tak bisa bekerja karena dilarang mengangkut penumpang selama PSBB.

Tak sendiri, teman-teman sesama pengemudi ojol lainnya juga disebutkan sangat senang mendengar kabar itu.

Seorang pengemudi ojek online (ojol), Ginanjar menyambut baik keputusan terkait penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang memasuki masa transisi meski masih sepi penumpang.
Seorang pengemudi ojek online (ojol), Ginanjar menyambut baik keputusan terkait penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang memasuki masa transisi meski masih sepi penumpang. (Tangkap layar kanal YouTube Indonesia Lawyers Club)

"Alhamdulillah, kabar itu sumringah kami sambut sorak sorai," tutur Ginanjar.

Berita Rekomendasi

"Senang banget kabar PSBB-nya dilonggarin kita itu transisi ke new normal," tambahnya.

Pada kesempatan itu, Ginanjar mengungkapkan kini selalu merasa ada harapan baru ketika bangun tidur.

Ia selalu merasa semangat sekali untuk kembali bekerja seperti biasanya.

Ginanjar mengatakan, seperti ada yang harus ia kejar di setiap pagi setelah PSBB transisi diterapkan.

Tak seperti beberapa waktu lalu di mana para ojol tidak diperbolehkan mengangkut penumpang.

Baca: Cara Polisi Mengurai Kemacetan Selama PSBB Masa Transisi di DKI Jakarta

Baca: Di Tengah PSBB Transisi, Warga Kemayoran Tawuran Pagi Tadi

"Sekarang setiap bangun tidur kita punya harapan baru, semangat baru, ada yang kita kejar setiap bangun tidur," terang Ginanjar.

"Kalau kemarin-kemarin ya mungkin kita tahu karena dibatasin tidak bisa membawa penumpang, sekarang kita boleh," imbuhnya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas