Sejumlah Stasiun di Jabodetabek Hari Ini Terima Tambahan Armada Bus Gratis
Nantinya pengguna KRL dapat menaiki bus gratis ke stasiun tujuannya sehingga tak perlu menanti kedatangan KRL di satu Stasiun
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bus gratis di stasiun hari ini, Senin (20/7/2020) akan ditambah sebanyak 65 armada.
Hal tersebut diungkapkan Direktur Utama Perum PPD Pande Putu Yasa, Minggu (19/7/2020).
Baca: Antisipasi Covid-19 di Perkantoran: Sirkulasi Udara Harus Baik, Hidangan Saat Rapat Tak Disarankan
Upaya penambahan armada bus gratis tersebut dalam guna mengurangi antrean calon penumpang KRL.
"Kami menyediakan 50 bus tambahan yang stand by di Stasiun Bogor. Bus tersebut akan menuju Stasiun Tebet, Stasiun Sudirman," kata Putu.
Dia mengatakan penambahan juga ada di Stasiun Tanah Abang, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Juanda.
Lalu 15 bus lainnya dikerahkan beroperasi di wilayah Cikarang, Bekasi.
Nantinya pengguna KRL dapat menaiki bus gratis ke stasiun tujuannya sehingga tak perlu menanti kedatangan KRL di satu Stasiun.
"Ini efektif mengurai kepadatan penumpang KRL. Hanya dengan mengantre selama 10-20 menit saja yang semula penumpang harus menunggu hingga 2 jam untuk bisa menaiki KRL," ujarnya.
Putu menuturkan sejak Mei 2020 pihaknya ditunjuk Kementerian Perhubungan dan BPTJ membantu penanganan pandemi Covid-19.
Pembatasan jumlah penumpang pada moda transportasi membuat antrean dan kerumunan, pengerahan armada bus ini jadi solusinya.
Baca: Kembalikan Aktivitas Ekonomi di Yogyakarta, KAI Siap Operasikan KA Jarak Jauh
Sejumlah armada PPD juga dikerahkan mengangkut warga negara Indonesia (WNI) yang baru tiba di tanah air ke tempat isolasi.
"PPD berkomitmen mendukung pemerintah mengurangi penyebaran Covid-19 sekaligus penguraian kepadatan penumpang KRL yang mencapai jumlah tertingginya setiap hari Senin," tuturnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul: Kabar Baik, Besok 50 Bus Gratis di Stasiun Bogor Siap Angkut Penumpang KRL Tujuan Sejumlah Stasiun
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.