Bukan Cinta Segitiga, Editor Metro TV Yodi Prabowo Diduga Bunuh Diri, Polisi Singgung soal Depresi
Pihak kepolisian telah melakukan rilis terkait kematian editor Metro TV, Yodi Prabowo dengan dugaan kuat bunuh diri karena suatu masalah.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Daryono
"Setelah melakukan ronda dan berputar kembali pada pukul 02.00 WIB motor ditemukan," tutur Kombes Pol Tubagus.
Selain itu pihak kepolisian juga tidak menemukan bercak darah Yodi di sekitar TKP.
Darah hanya ditemukan di tempat di mana jenazah Yodi sudah tergeletak dengan wajah menghadap tanah.
Pihak penyidik juga menemukan cipratan darah yang berada di tembok dekat penemuan jenazah.
"Dari motor, sampai menyebrang jalan ke tembok pembatas, sampai dengan TKP jenazah ditemukan tidak ada ceceran darah yang ditemukan," ucap Kombes Pol Tubagus.
"Kecuali di tempat di mana korban jatuh telungkup kemudian ada cipratan darah di tembok," tandasnya.
Dalam olah TKP, juga ditemukan sebuah barang bukti berupa sebilah pisau.
Kombes Pol Tubagus mengatakan penyidik menduga kuat pisau digunakan untuk melukai Yodi.
Warga sekitar TKP yang diperiksa pun mengaku tidak mendengar keributan di tengah malam.
"Penyidik menduga kuat bahwa pisau itulah yang digunakan sebagai alat untuk melukai korban."
"TKP masih rapi dan tidak menunjukkan tanda-tanda perkelahian," pungkas Kombes Pol Tubagus.
(Tribunnews.com/Febia Rosada)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.