Masjid Sunda Kelapa dan Cut Meutia Jakarta Gelar Salat Idul Adha dengan Penerapan Protokol Kesehatan
Tak berbeda jauh pada dengan salat Jumat, beberapa area lahan di sekitar Masjid Sunda Kelapa pun juga dimanfaatkan
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masjid yang menggelar salat Idul Adha tahun 2020 pagi ini, Jumat (31/7/2020) yakni di Masjid Agung Sunda Kelapa, Jakarta Pusat.
Sejumlah warga mulai berdatangan ke Masjid Agung Sunda Kelapa, Menteng.
Baca: Idul Adha di Tengah Pandemi Corona Semakin Mempererat Ikatan Keluarga
Sejumlah protokol kesehatan pun diterapkan.
Pantauan wartakotalive.com sekitar pukul 06.00 WIB sejumlah warga mulai berdatang ke Masjid Agung Sunda Kelapa, mereka yang akan memasuki area masjid pun juga dilakukan pemeriksaan ketat olah petugas di titik pintu masuk.
Warga yang datang pun di periksa suhu tubuh mereka, selain itu berkewajibkan mengunakan masker diharuskan bagi jamaah yang datang, bagi mereka yang tidak mengenakan masker pun dilarang untuk masuk ke area masjid.
Tak berbeda jauh pada dengan salat Jumat, beberapa area lahan di sekitar Masjid Sunda Kelapa pun juga dimanfaatkan, hanya saja bagian depan pintu masuk akan di isi shaf untuk wanita sedangkan pria ada di bagian depan.
Tak hanya itu petugas masjid pun juga tidak menyediakan alas bagi jamaah sehingga mereka pun di wajibkan untuk mengunakan alas atau sajadah sendiri dari rumah, sementara jarak antar jamaah pun juga sudah diterapkan dengan jarak 1 meter.
Hingga saat ini warga pun terus berdatang, memenuhi area-area yang digunakan untuk melaksanakan salat Adul Adha..
Perketat Protokol Kesehatan
Masjid Cut Meutia, Menteng Jakarta Pusat akan melaksanakan salat idul adha 1441 hijriah pada Jumat (31/7/2020) ini.
Sejumlah protokol kesehatan pun diterapkan bagi para jamaah yang akan datang.
Pengurus Masjid Cut Meutia, Syarifudin mengatakan jika pihaknya telah melakukan persiapan menjelang pelaksanaan salat idul adha dan pelaksanaan pemotongan hewan kurban di Masjid Cut Meutia.
"Untuk salat Idul Adha kami dari Masjid Cut Meutia akan melaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan," kata Syarifudin, Rabu (29/7/2020).
Dikatakan Syarifudin, protokol kesehatan dalam pelaksanaan salat idul adha nanti, tidak berbeda jauh dengan pelaksanaan salat Jumat berjamaah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.