Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anggota Paskibraka Tetap Wajib Kenakan Masker Saat Bertugas di Upacara HUT ke-75 Republik Indonesia

Asrorun Niam Sholeh menjelaskan bahwa protokol kesehatan tak hanya diterapkan dalam latihan di PP-PON, Cibubur, Jakarta Timur.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Anggota Paskibraka Tetap Wajib Kenakan Masker Saat Bertugas di Upacara HUT ke-75 Republik Indonesia
Dok. Kemenpora
Anggota paskibraka saat berlatih dan tetap mengenakan masker di PP-PON, Cibubur, Jakarta Timur, Selasa (11/8/2020) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Deputi Pengembangan Pemuda Kemenpora, Asrorun Niam Sholeh menjelaskan bahwa protokol kesehatan tak hanya diterapkan dalam latihan di PP-PON, Cibubur, Jakarta Timur.

Protokol kesehatan kepada anggota Paskibraka dan TNI-Polri yang bertugas juga bakal diterapkan ketika upacara HUT ke-75 Republik Indonesia di Istana Negara pada 17 Agustus 2020.

Seperti diketahui, dalam pantauan Tribunnews pada latihan gabungan hari kedua ini, delapan anggota Paskibraka dan TNI-Polri yang bertugas terlihat tetap mengenakan masker dan sarung tangan saat berlatih.

“Ya wajib (kenakan masker-red), jadi pertimbangan seperti ini masuk protokol kesehatan dan pada pelaksanaanya nanti protokol kesehatan juga wajib dilaksanakan, jaga jaraknya kemudian pakai masker, cuci tangan pakai hansatizer, itu tetap dilaksanakan,” kata Niam usai melihat langsung latihan gabungan, Selasa (11/8/2020).

“Jadi kami merencanakan mulai dari awal hingga akhir setidaknya tujuh kali swab test di beberapa waktu yang strategis,” sambungnya.

Untuk menunjang protokol kesehatan, para anggota yang bertugas di PP-PON juga mendapatkan perhatian lebih dari segi asupan gizi.

Berita Rekomendasi

“Ya, semua kami kontrol di sini. Sekarang kami juga menambah menu vitamin dan juga gizi yang lebih dari (karantina) sebelumnya,” kata Niam.

Latihan gabungan paskibra dengan anggota TNI-Polri ini dijadwalkan masih berlangsung hingga 12 Agustus 2020. Setelah itu mereka akan menjalani latihan lagi di Istana Negara hingga hari H yakni 17 Agustus 2020.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas