Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jebol Pintu Belakang Apotek, Ternyata Tidak Ada Uang di Mesin Kasir, Dua Pria Tetap Diamankan Polisi

Bukan untuk membeli obat, MS (43) dan YS (60) bermaksud merampok uang di apotek Titi Murni di Kramat, apes tidak ada uang seperpun di mesin kasir

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Jebol Pintu Belakang Apotek, Ternyata Tidak Ada Uang di Mesin Kasir, Dua Pria Tetap Diamankan Polisi
Sripoku
Ilustrasi Pencurian 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua pria masuk ke dalam Apotek Titi Murni, Jalan Kramat, Kelurahan Kenari, Jakarta Pusat, pada Minggu (6/9/2020) dini hari.

Bukan untuk membeli obat, mereka MS (43) dan YS (60) bermaksud merampok uang di dalam apotek tersebut.

"Kedua orang itu masuk ke dalam apotek melalui pintu belakang," kata Kanit Reskrim Polsek Senen, AKP Bambang Santoso, saat dihubungi wartawan, Selasa (8/9/2020).

"Mereka bermaksud untuk mengambil uang. Tapi begitu mesin kasir dirusak, tidak ada uang sama sekali di sana," lanjut Bambang.

MS dan YS memasuki apotek Titi Murni dengan cara membobol pintu belakang menggunakan sebuah alat.

"Mereka menggunakan alat yang dapat merusak pintu. Jadi, mereka rusaklah pintu belakang dari apotek itu," tutur Bambang.

Baca: Sering Rampok Nasabah Bank, Lima Orang di Sumut Ini Digulung Polisi

Baca: 2 Gadis Remaja Rampok dan Bunuh Wanita Tua Tetangganya Sendiri di Majalengka

Kini, keduanya berhasil diamankan Polsek Senen dan sedang diperiksa guna mendalami informasi.

BERITA REKOMENDASI

Sejumlah barang bukti dari tangan pelaku pun telah diamankan.

Bambang mengatakan, mereka dapat dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian pemberatan dengan ancaman hukuman pidana di atas tujuh tahun.

Bambang menegaskan, para pelaku bermaksud merampok uang.

Tapi karena tidak ada uang di dalam alat penyimpanan kasir, mereka tak berhasil mendapatkan apapun.

"Bukan untuk ambil atau membeli obat. Tapi karena mereka mau mengambil uang," tegas Bambang.


"Mesin kasir yang dirusak tidak ada uang, sudah dikosongkan pemilik apotek. Jadi, tidak ada barang atau uang yang diambil," tutupnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Rampak Apotek dari Pintu Belakang: Ternyata Tidak Ada Uang di Mesin Kasir

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas