Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kecam Aksi Vandalisme di Tangerang, Wamenag Minta Polisi Dalami Motif Pelaku

Zainut mendukung langkah kepolisian yang dengan cepat mampu menangkap pelaku. Dia juga meminta agar pihak kepolisian mendalami lebih jauh motif pelaku

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kecam Aksi Vandalisme di Tangerang, Wamenag Minta Polisi Dalami Motif Pelaku
istimewa/media sosial
Musala Darussalam, Perum Villa Tangerang Elok, Kelurahan Kutajaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang yang dicoret-coret oknum tidak bertanggung jawab, Selasa (29/9/2020). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi mengecam aksi vandalisme yang dilakukan seorang pemuda terhadap musala di Kabupaten Tangerang, Banteng.

Zainut mengatakan tindakan perusakan rumah ibadah milik umat Islam tersebut merupakan perbuatan kriminal.

"Saya katakan bahwa tindakan tersebut kriminal. Patut disesalkan, harusnya kegiatan-kegiatan seperti itu tidak terjadi. Apalagi ini terjadi di rumah ibadah yang kita muliakan, kita hormati, yang kita sucikan," ujar Zainut di Kantor Kemenag, Jln Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Kamis (1/10/2020).

Baca: Umat Islam Diimbau Tidak Terprovokasi Kasus Vandalisme di Tangerang, Namun Tetap Waspada

Zainut mendukung langkah kepolisian yang dengan cepat mampu menangkap pelaku. Dia juga meminta agar pihak kepolisian mendalami lebih jauh motif dari pelaku melakukan kejahatannya.

Menurut Zainut, masyarakat ingin mengetahui apakah kegiatan ini murni dilakukan oleh pelaku secara tunggal atau ada motif lain.

"Melakukan penelusuran, pendalaman, apa motif yang dilakukan sehingga masyarakat tahu. Apa ini murni kegiatan yang dilakukan oleh yang bersangkutan ataukah ada hal lain," tutur Zainut.

BERITA TERKAIT

"Sehingga masyarakat memahami tidak ada syak wasangka, tidak ada dugaan-dugaan yang bisa menimbulkan isu yang liar," tambah Zainut.

Selain itu, Zainut meminta masyarakat tetap tenang dengan menyerahkan penelusuran kasus ini kepada pihak kepolisian.

Sebelumnya, warga Perumahan Villa Tangerang Elok, Kelurahan Kuta Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, dihebohkan dengan aksi vandalisme yang dilakukan pemuda di Mushala Darussalam, Selasa (29/9/2020) sore.

Aksi vandalisme yang dilakukan berupa mencoret dinding dan lantai mushala menggunakan cat semprot.

Tak hanya itu, pelaku juga merobek kitab suci Alquran dan merusak sistem pengeras suara di musala.

Video penampakan kondisi Mushala Darussalam yang dicoret-coret tersebar luas dan viral di media sosial.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas