Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

64 Anak Sekolah dan Putus Sekolah Nyaris Demo di Depan Gedung DPR, Akhirnya Dijemput Orangtua

Kemudian orangtua dipanggil Polres Metro Jakarta Selatan dan mereka pun dipulangkan pada Rabu (7/10/2020) malam.

Editor: Ifa Nabila
zoom-in 64 Anak Sekolah dan Putus Sekolah Nyaris Demo di Depan Gedung DPR, Akhirnya Dijemput Orangtua
WARTA KOTA/WARTA KOTA/NUR ICHSAN
TEMBUS JAKARTA - Ribuan buruh menyemut di jalan saat melakukan iring-iringan konvoi di Jalan Daan Mogot, Tangerang menuju Jakarta untuk berunjukrasa menolak UU Omnibus Law Cipta Kerja, Kamis (8/10/2020). Sempat terjadi kericuhan saat pengunjukrasa mencoba menembus barikade di kawasan Kebon Besar. WARTA KOTA/NUR ICHSAN 

TRIBUNNEWS.COM - Sebanyak 64 anak sempat nyaris mengikuti kegiatan demonstrasi di depan Gedung DPR di Senayan.

Mereka akhirnya digiring ke Polres Metro Jakarta Selatan.

Kemudian orangtua dipanggil dan mereka pun dipulangkan pada Rabu (7/10/2020) malam.

“Sudah pulang semua, sudah didata identitasnya,” kata Wakapolres Metro Jakarta Selatan AKBP Antonius Agus Rahmanto, Kamis (8/10/2020).

Puluhan anak tersebut terdiri dari anak siswa sekolah, ada yang sekolah, dan ada yang putus sekolah dari berbagai sekolah.

Baca: Siswa SMP Ikut Demo Tolak UU Cipta Kerja, Bawa Ketapel dan Tembakau Gorila

Anak-anak itu dipulangkan setelah orangtua datang ke Polres Metro Jakarta Selatan dan membuat surat pernyataan.

Sebelumnya, puluhan anak tersebut diamankan oleh Lantas Polda Metro Jaya dan anggota Sabhara Polres Metro Jakarta Selatan pada Rabu kemarin sekitar pukul 17.00 WIB.

Berita Rekomendasi

Puluhan anak tersebut dibawa ke Polres Metro Jakarta Selatan dalam empat gelombang.

Baca: 7 Pria Peserta Demo Tolak UU Cipta Kerja di Lampung Kedapatan Bawa Botol Berisi BBM

“Kami data jadi satu di Polres Metro Jakarta Selatan, kemudian kita berikan pembinaan dan kita kembalikan ke orangtuanya,” ujar Antonius.

Antonius menyebutkan, puluhan anak tersebut akan diberikan pembinaan tentang masalah protokol kesehatan.

Anak-anak tak menggunakan masker saat diamankan.

Mereka juga disebut hanya ikut-ikutan untuk mengikuti demo di depan Gedung DPR/MPR. (Kompas.com/Wahyu Adityo Prodjo)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Sempat Dibawa ke Polres Jaksel karena Ingin Demo, 64 Anak Sudah Dipulangkan"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas