Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polri Siapkan 749 Personel Lalu Lintas Untuk Pengamanan Libur Panjang Maulid Nabi

Polda Metro Jaya menyiapkan sebanyak 749 personel lalu lintas untuk pengamanan libur panjang dalam rangka perayaan Maulid

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Polri Siapkan 749 Personel Lalu Lintas Untuk Pengamanan Libur Panjang Maulid Nabi
Tribunnews/Jeprima
Ilustrasi: Sejumlah kendaraan menuju Puncak terjebak macet di kawasan Gadog, Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (22/8/2020). Kawasan Puncak Bogor masih menjadi primadona wisatawan mengisi libur panjang Tahun Baru Islam 1442 Hijriah yang bersamaan dengan libur akhir pekan dan cuti bersama. Tribunnews/Jeprima 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Polda Metro Jaya menyiapkan sebanyak 749 personel lalu lintas untuk pengamanan libur panjang dalam rangka perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW pada pekan depan.

"Untuk pengamanan yang libur panjang itu ada 749 personel disiapkan," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yoga saat dikonfirmasi, Minggu (25/10/2020).

Baca juga: Libur Panjang Maulid Nabi, Angkutan Barang Dibatasi, Perjalanan KA Ditambah

Sambodo juga menambahkan pihaknya telah menyiapkan sebanyak 16 pos pengamanan di sejumlah titik dan tempat rekreasi di Ibukota. Hal itu untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Total 16 pos pengamanan. 13 ditambah 3 di tempat wisata di Ragunan, Ancol dan Taman Mini," jelasnya.

Baca juga: Saran dr Reisa Bagi Masyarakat yang Ingin Manfaatkan Libur Panjang di Tengah Pandemi: Staycation

Selain itu, Sambodo menyebutkan kepolisian telah memetakan titik rawan kemacetan pada libur panjang maulid nabi tersebut. Sejumlah langkah rekayasa lalu lintas pun telah disiapkan untuk mengurai kemacetan.

"Ada lima titik rawan kemacetan jalur di tol Jakarta-Cikampek bertepatan dengan long weekend," pungkasnya.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas