Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Suasana di Petamburan Saat Massa Tunggu Kedatangan Habib Rizieq 

Eibuan orang menunggu kedatangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab atau Habib Rizieq di depan gang kediaman Rizieq di Petamburan.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Suasana di Petamburan Saat Massa Tunggu Kedatangan Habib Rizieq 
TRIBUNNEWS.COM/GITA IRAWAN
Ribuan orang menunggu kedatangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab atau Habib Rizieq di depan gang kediaman Rizieq di kawasan Petamburan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sejumlah kegiatan dilakukan ribuan orang menunggu kedatangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab atau Habib Rizieq di depan gang kediaman Rizieq di kawasan Petamburan Jakarta Pusat pada Selasa (10/11/2020) pukul 10.00 WIB.

Terdengar salawat dan doa yang dilantunkan mereka untuk menyambut Rizieq dan keluarganya yang dijadwalkan tiba di Bandara Soekarno - Hatta pada pukul 09.00 WIB.

Terlihat mereka mengibarkan bendera berukuran besar bertuliskan" Kami Selalu Bersama Imam Besar" dan foto Rizieq.

Selain itu tampak juga sejumlah warga yang menggelar lapak dagangannya di sepanjang jalan.

Mereka tampak menjual sejumlah barang di antaranya foto Rizieq, syal bertuliskan kalimat tauhid, dan minyak wangi.

Sebagian lainnya terlihat menjual makanan dan minuman.

Berita Rekomendasi

Sebagian besar massa tampak mengenakan masker meskipun sebagian lainnya terlihat tidak mengenakan masker.

Sejumlah spanduk dengan kalimat sambutan kepada Rizieq juga terpampang di sepanjang jalan KS Tubun menuju kediaman Rizieq.

Baca juga: KUMPULAN FOTO Habib Rizieq Shihab dan Simpatisannya di Bandara Soekarno-Hatta

Baca juga: Pendukung Histeris Sambut Rizieq Shihab, Baju Gamis Putih Pimpinan FPI Ditarik-tarik

Sepanjang Jalan KS Tubun menuju kediaman Rizieq juga terlihat telah diblokade dari perempatan lampu merah Slipi.

Jalan menuju Rumah Sakit (RS) Pelni juga telah dialihkan melalui pintu belakang.

Namun demikian RS Pelni masih tampak tetap beroperasi terlihat dari sejumlah warga yang keluar masuk ke rumah sakit tersebut.

Sejumlah petugas kepolisian juga terlihat berjaga di sekitar.

Terlihat juga sejumlah ambulans yang diparkir di pinggir jalan dekat gang menuju kediaman Rizieq.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas