Setelah Dikunjungi Risma, Kolong Jembatan Menteng Disulap Jadi Taman dan Kolam Ikan
Para pemuda setempat katanya akan memastikan kolong jembatan Menteng tidak kembali menjadi permukiman liar PMKS.
Editor: Hasanudin Aco
Dikunjungi Anies Pekan Lalu
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau kolong jembatan Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat.
Kolong jembatan ini pernah heboh saat disidak oleh Menteri Sosial Tri Rismaharini belum lama ini.
Kedatangan Anies ini untuk melihat proses pembenahan kolong jembatan yang saat ini tengah dalam proses perbaikan.
Kolong jembatan itu tengah di sulap mirik layaknya terowongan kendal.
Pantauan Wartakotalive.com, setibanya Anies di lokasi ia langsung meminta kondisi kolong jembatan itu yang akan dilakukan pengecatan mural yang melibatkan seniman dari IKJ.
Baca juga: Mensos Risma Kembali Blusukan, Kali Ini Ajak Warga Kolong Tol Pluit Usaha Pecel Lele
Dirinya pun sempat berbincang agar kolong jembatan ini dapat dibenahi secara baik, agar dapat digunakan sebagai jalan warga setempat, namun tidak mengurangi keindahannya.
Usai meninjau, Anies mengaku mengapresiasi pembenahan kolong jembatan yang saat ini jauh lebih baik dari pada sevelumnya yang justru digunakan sebagai tempat tinggal para tunawisma.
"Sekarang jadi lebih bagus yang penting tempatnya jadi lebih aman, bersih nyaman, dan bermanfaat fungsional," kata Anies, Minggu (24/1/2021).
Sebelum Pemerintah Kota Jakarta Pusat mengandeng seniman para seniman IKJ untuk memperindah kolong jembatan di pegangsaan Menteng, Jakarta Pusat yang sempat disidak oleh Mensos Risma.
Pasca sidak tersebut, Pemkot Jakarta Pusat langsung melakukan pembenahan, kini kolong jembatan yang semula kumuh kini telah dirapikan, bahkan Pemkot Jakarta Pusat menyulap kolong jembatan itu mirip layanan terowongan kendal.
Plh Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi mengatakan para seniman ini nantinya akan mendesain mural pada tembok kolong jembatan agar lebih menarik, sehingga stigma kumuh bisa hilang.
"Kita ingin kolong jembatan ini menjadi role model, penataan kolong jembatan yang lain. Kita menghilangkan stigma kolong jembatan yang kumuh, untuk itu kami tata," kata Irwandi.
Meskipun penataan telah dilakukan, namun masih ada beberapa hal yang masih dalam proses pengerjaan diantaranya yaitu pemasangan lampu penerangan, nanti kolong jembatan ini akan dipasang lampu warna-warni.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.