Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Video Pria Bisa Gandakan Uang, Sosok Ustaz Gondrong Ditangkap, 4 Karung Uang Disita

Viral video praktik penggandaan uang. Pelaku bernama Herman alias Ustaz Gondrong pun kini telah diamankan polisi.

Editor: Miftah
zoom-in Viral Video Pria Bisa Gandakan Uang, Sosok Ustaz Gondrong Ditangkap, 4 Karung Uang Disita
ISTIMEWA
Seorang pria melakukan aksi menggandakan uang menggunakan kotak hitam di Babelan, Kabupaten Bekasi. Video aksi pria ini viral di media sosial. Saat ini, polisi sedang menyelidiki kasus tersebut. 

Pria berambut gondrong ini tampak memegang secarik kertas.

Ia juga meletakkan beberapa jimat lalu memasukkannya ke dalam sebuah kotak kecil berwarna hitam.

Tidak lama, Ustaz Gondrong membuka kembali kotak kecil berisi jimat.

Di sana secarik kertas yang sudah berubah menjadi tumpukan uang pecahan seratus ribu.

Secara perlahan, pria tersebut mengeluarkan uang dari dalam kotak dan menebarnya di teras rumah seolah uang keluar tak ada habis.

Rumah yang diketahui menjadi lokasi praktik penggandaan uang kini telah kosong.

Tidak ada tanda-tanda keberadaan penghuni di dalamnya.

Berita Rekomendasi

Ustaz Gondrong Pendatang

Tetangga tidak tahu soal aktivitas praktik penggandaan uang yang dilakukan Ustaz Gondrong.

"Orang sini tahunya namanya Herman, cuma orang luar kadang ada yang suka nanya rumah manggilnya Ustaz Herman atau Ustaz Gondrong," kata Ujang.

Baca juga: Pegawai Minimarket Jadi Korban Begal di Kalimalang, 2 Pelaku Acungkan Senjata Tajam Ke Korban

Warga lingkungan setempat lanjut Ujang, tidak begitu mengetahui secara pasti aktivitas keseharian Herman.

Dia baru tinggal di lingkungan tersebut sekitar tiga tahun silam, pasca-menikah dengan istrinya yang merupakan warga asli Gang Veteran.

"Keseharian kurang bukan tahu kalau warga sini, karena diakan bukan asli orang sini."

Halaman
1234
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas