Ini Sejumlah Tempat Wisata di Bogor yang Buka Saat Libur Lebaran 12-16 Mei
Pemkot maupun Pemkab Bogor tetap membuka tempat wisata Bogor saat libur Lebaran, tepatnya pada tanggal 12-16 Mei 2021.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Berikut sejumlah tempat wisata Bogor yang tetap buka pada libur Lebaran 2021.
Pemkot maupun Pemkab Bogor tetap membuka tempat wisata Bogor saat libur Lebaran, tepatnya pada tanggal 12-16 Mei 2021.
Namun, pembukaan tempat wisata di Hari Raya Idulfitri itu hanya untuk hanya ditujukan bagi warga yang berdomisili dan memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Kota Bogor.
Wali Kota Bogor Bima Arya, di kota Bogor, Selasa (11/5/2021) mengatakan bahwa keputusan tersebut merupakan hasil kesepakatan dan keputusan kepala daerah di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi, serta Cianjur, pada rapat koordinasi di Balai Kota DKI Jakarta, pada Senin (10/5/2021).
"Poin-poin kesepakatan yang menjadi keputusan pada rapat koordinasi tersebut, berikutnya dituangkan dalam surat edaran masing-masing kepala daerah di Jabodetabekjur, untuk diterapkan di daerahnya," kata Bima Arya.
Baca juga: Selama Libur Lebaran, Tempat Wisata di Zona Merah dan Orange Harus Tutup
Adapun, Bima menjelaskan bahwa wisata yang dimaksud adalah tempat rekreasi seperti taman, taman hiburan, tempat wisata air, tempat wisata budaya dan reliji, tapi tidak termasuk mal dan kuliner.
Ia juga melanjutkan tempat-tempat wisata diizinkan untuk tetap beroperasi dengan menerapkan protokol kesehatan dan pembatasan kuota pengunjung masikmal 50 persen.
Selain itu, pengunjung juga diharapkan dapat menunjukkan hasil negatif rapid test Antigen.
Berikut daftar lima tempat wisata seru di Bogor yang bisa kamu kunjungi saat Libur Lebaran 2021:
1. Taman Safari Indonesia Bogor
Jika kamu rindu suasana alam terbuka, bisa berkunjung ke Taman Safari Indonesia yang terletak di Jalan Raya Puncak No. 601, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor.
Di sana, kamu dapat melihat beragam satwa yang cocok untuk menambah pengetahuan.
Adapun, beberapa spot menarik lainnya yang bisa membuat kunjunganmu semakin seru, di antaranya adalah area Baby Zoo, Bird Aviary, Komodo Island, Penguin House, Primate Center, dan Reptile Tunnel.
Ada juga Istana Panda, rumah panda-panda menggemaskan.