Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Peran Kawanan Perampok di Pademangan: Ada Pengintai, Eksekutor hingga Penjual Senjata Api

Polisi menangkap kawanan perampok bersenjata api yang menembak korbannya di kawasan Pademangan, Jakarta Utara.

Editor: Sanusi
zoom-in Ini Peran Kawanan Perampok di Pademangan: Ada Pengintai, Eksekutor hingga Penjual Senjata Api
(TRIBUNJAKARTA.COM/GERALD LEONARDO AGUSTINO)
Lokasi perampokan disertai penembakan di Jalan Pademangan III, Gang 18, Kelurahan Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara, Jumat (21/5/2021). (TRIBUNJAKARTA.COM/GERALD LEONARDO AGUSTINO) 

Aksi tarik-tarikan tas pun tak terhindarkan.

Di sela-sela insiden itu, dua pelaku lainnya datang dari belakang korban.

Dua pelaku terakhir berboncengan dengan Honda Vario dan membatasi pergerakan korban.

J yang masih berusaha mempertahankan tasnya akhirnya melunak setelah pelaku menembak paha kanannya.

Para pelaku kabur dengan tas incaran mereka, meninggalkan korban yang terkapar merasakan sakitnya timah panas menembus paha.

Kapolsek Pademangan AKP Panji Ali Candra mengatakan, peristiwa ini terjadi setelah korban mengambil uang tunai dari bank pada siang tadi.

Para pelaku, kata Panji, menggasak tas yang berisi uang tunai Rp 25 juta.

BERITA REKOMENDASI

"Pelaku berhasil membawa lari tas yang berisi uang sejumlah Rp 25 juta serta HP korban," kata Panji.

Akibat peristiwa ini, korban mengalami luka tembak di pahanya dan kini sudah dilarikan ke rumah sakit terdekat.

Sementara itu, polisi masih melakukan penyelidikan untuk menangkap keempat pelaku.

Polisi juga masih mendalami senjata apa yang digunakan para pelaku untuk melumpuhkan korban.

"Masih kita dalami untuk betul-betul melihat jenis proyektil dan bentuk pelurunya jenis apa untuk mengetahui pasti senjata apa yang digunakan oleh pelaku," kata Panji. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Ada Pengintai, Eksekutor hingga Penjual Senjata Api, Ini Peran Kawanan Perampok di Pademangan

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas