Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

3 Fakta Seputar BTS Meal yang Bikin Heboh: Saus Cajun, Antrean Mengular hingga Gerai McD Disegel

Puluhan ojol atau ojek online antri di McDonalds karena hari ini bertepatan dengan keluarnya menu BTS..

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in 3 Fakta Seputar BTS Meal yang Bikin Heboh: Saus Cajun, Antrean Mengular hingga Gerai McD Disegel
TRIBUN MEDAN/FREDY SANTOSO/KARTIKA SARI
McDonalds tawarkan menu spesial BTS Meal di seluruh Indonesia, Rabu (9/6/2021). Sejak menu baru ini muncul langsung diserbu, dan picu keramaian di tengah pandemi Covid-19. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - BTS Meal, menu kolaborasi McDonald's dan boyband BTS, resmi diluncurkan di Indonesia pada hari ini, Rabu (9/6/2021) sejak pukul 11.00 tadi.

Kehebohan menyambut menu spesial tersebut tidak hanya ramai diperbincangkan di media sosial, tapi juga dengan antrean driver ojek online (ojol) di sejumlah gerai makanan cepat saji McDonald's di Indonesia.

Foto dan video di media sosial beredar memperlihatkan antrian yang mengular.

Antrian pembeli tersebut didominasi oleh driver ojek online.

Diketahui, McDonalds Indonesia tidak menjual menu BTS Meal untuk dine in (makan di tempat) dan takeaway (bawa pulang) dari counter McDonalds.

Keputusan ini dibuat karena mengutamakan keselamatan dan kesehatan konsumen serta karyawan.

Saus Cajun

Berita Rekomendasi

BTS Meal terdiri dari sembilan buah Chicken Mc Nugget, French Fries, Saus Sweet Chilli, Saus Cajun, dan Medium Drink.

Saus cajun dan sweet chilli disebutkan sebagai saus favorit para anggota BTS.

Kedua saus ini tidak pernah dijual di McDonalds Indonesia sebelumnya.

Pembeli juga tidak bisa membeli saus secara terpisah, harus dalam menu BTS Meal.

McDonalds tawarkan menu spesial BTS Meal di seluruh Indonesia, Rabu (9/6/2021). Sejak menu baru ini muncul langsung diserbu, dan picu keramaian di tengah pandemi Covid-19.
McDonalds tawarkan menu spesial BTS Meal di seluruh Indonesia, Rabu (9/6/2021). Sejak menu baru ini muncul langsung diserbu, dan picu keramaian di tengah pandemi Covid-19. (TRIBUN MEDAN/FREDY SANTOSO/KARTIKA SARI)

Mengenai Saus cajun, ternyata bukan berasal dari Korea, melainkan berasal dari Lousiana Amerika.

Saus ini rasanya identik dengan pedas menyengat namun aromanya wangi.

Kata cajun sendiri adalah asal nama dari etnik masyarakat Amerika Selatan yang berasal dari Acadia.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas