Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

DPRD DKI Minta Pemprov Tambah Fasilitas Kremasi Gratis

emprov DKI Jakarta diketahui telah meresmikan fasilitas layanan krematorium gratis bagi jenazah pasien Covid-19 di TPU Tegal Alur, Jakarta Barat.

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in DPRD DKI Minta Pemprov Tambah Fasilitas Kremasi Gratis
Ferryal Immanuel/Tribunnews.com
Para petugas di Krematorium, Tegal Alur, Jakarta Barat saat membawa peti jenazah kedalam tempat kremasi. Minggu (23/7/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta diketahui telah meresmikan fasilitas layanan krematorium gratis bagi jenazah pasien Covid-19 di TPU Tegal Alur, Jakarta Barat.

Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Ida Mahmudah berharap Pemprov dapat memperluas titik - titik pelayanan serupa di wilayah ibu kota lainnya.

Pasalnya kata dia, fasilitas kremasi jenazah pasien Covid-19 saat ini jadi salah satu kebutuhan masyarakat. Penambahan titik kremasi gratis ia sebut memungkinkan diperluas, mengingat Pemprov DKI punya lahan - lahan yang belum digunakan.

"Kami berharap Dinas terkait yaitu Dinas Pertamanan dan Hutan Kota ini untuk memperhatikan dan membuat program yang sama, di tempatkan di wilayah yang lain," terang Ida kepada wartawan, Rabu (28/7/2021).

Baca juga: Permintaan Kremasi Jenazah di Tegal Alur Sangat Tinggi

Ida menyebut lahan - lahan Pemda yang tersebar di Jakarta Utara, Jakarta Selatan atau Jakarta Timur agar segera dimanfaatkan untuk penambahan titik fasilitas kremasi gratis bagi masyarakat.

Penambahan ini dinilai perlu lantaran layanan krematorium di TPU Tegal Alur hanya dapat menampung dan mengakomodir 5 - 6 jenazah pasien Covid-19 dalam sehari.

"Mudah-mudahan yang meninggal kurang dari itu, kalau memang yang membutuhkan dari itu kan kasihan. Apalagi sempat kemarin ada yang di bawa ke Bandung, ke Sukabumi dan wilayah lain sebagainya dengan biaya yang sangat mahal," pungkasnya.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas