Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral, Pria Ini Sablon Sertifikat Vaksin Miliknya di Baju, Belum Pernah Dipakai untuk Bepergian

Viral di media sosial, pria ini sablon sertifikat vaksin miliknya di baju, belum pernah dipakai untuk bepergian ke luar rumah.

Penulis: Shella Latifa A
Editor: Sri Juliati
zoom-in Viral, Pria Ini Sablon Sertifikat Vaksin Miliknya di Baju, Belum Pernah Dipakai untuk Bepergian
Istimewa, TikTok @braunisbrown
Viral di media sosial, pria ini sablon sertifikat vaksin miliknya di baju, belum pernah dipakai untuk bepergian ke luar rumah. 

TRIBUNNEWS.COM - Foto seorang pria yang memakai baju dengan sablon sertifikat vaksinasi Covid-19, viral di media sosial.

Diduga, aksi itu dilakukan sang pria agar mudah menunjukkan sertifikat vaksin saat mengunjungi pusat perbelanjaan.

Seperti diketahui, sertifikat vaksin menjadi syarat masyarakat untuk memasuki mal atau pusat perbelanjaan.

Banyak akun media sosial mengunggah aksi pria itu, salah satunya pemilik video TikTok, @braunisbrown.

Baca juga: Kisah Wanita Buat Lomba Agustusan untuk Kucing, Siapkan Hadiah bagi Juara 1-3, Senang Videonya Viral

Dalam video itu, terungkap-lah siapa sebenarnya sosok pria berpakaian sertifikat vaksin ini.

Kepada Tribunnews, pemilik akun TikTok @braunisbrown, Adira Beatruce Radzalova atau disapa Joy (17) mengatakan, sosok pria berpakaian sertifikat vaksin itu adalah sang ayah.

Pria bernama M Radzal Noor (54) itu adalah warga Jakarta.

Berita Rekomendasi

Baju tersebut baru dibuat sang ayah pada 3 Agustus lalu.

Viral di media sosial, foto pria pakai baju bergambar cetakan serifikat vaksinasi Covid-19 di bajunya, ini cerita dan alasan di balik aksinya.
Viral di media sosial, foto pria pakai baju bergambar cetakan serifikat vaksinasi Covid-19 di bajunya, ini cerita dan alasan di balik aksinya. (Istimewa, TikTok @braunisbrown)

Baca juga: VIRAL Video Kucing Ikut Lomba Agustusan, Makan Ayam Rebus hingga Snack, Begini Kisah di Baliknya

Joy mengaku baju sablon sertifikat vaksin tersebut belum pernah dipakai ayahnya untuk bepergian.

Bahkan, ayahnya baru memakai baju ini dua kali, itu pun di dalam rumah.

"Bajunya cuma dipake pas difoto buat di-send ke temennya ayah."

"Terus dicuci dan dipake lagi sekali, tapi belum dibawa ke luar rumah/mal," kata Joy saat dihubungi, Selasa (17/8/2021).

Adapun biaya ayah Joy mencetak baju sertifikat ini tak sampai Rp 100 ribu.

Joy menambahkan, keluarganya sudah selesai melaksanakan vaksinasi hingga dosis kedua.

Baca juga: Viral Kisah Suami Selalu Antar Jemput Istri Pakai Sepeda, Pengunggah: Bahagia Itu Sederhana

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas