Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menilik Tempat Penitipan Motor Lokasi Mutilasi Kurir Ojol di Tambun Bekasi

Seorang kurir ojek online (ojol) berinisial RS di Bekasi, Jawa Barat menjadi korban mutilasi di sebuah tempat penitipan motor.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Menilik Tempat Penitipan Motor Lokasi Mutilasi Kurir Ojol di Tambun Bekasi
TribunBekasi.com/Rangga Baskoro
Tempat penitipan motor yang jadi lokasi dieksekusinya RS di Tambun Selatan. 

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Seorang kurir ojek online (ojol) berinisial RS di Bekasi, Jawa Barat menjadi korban mutilasi.

Mutilasi dilakukan di tempat penitipan motor di Jalan Stasiun, Tambun Selatan.

Lokasi tersebut terletak tak jauh dari jalan utama, hanya sekira 100 meter saja jaraknya dari Jalan Diponegoro.

Di sebelahnya, terdapat Museum Gedung Juang 45.

Tempat penitipan motor yang merupakan lokasi di mana MAP dan FM bekerja juga terbilang cukup strategis, yakni di dekat Stasiun Tambun.

Kini, lokasi tersebut telah diberi garis polisi dan ditutup rapat setelah polisi membekuk keduanya pada Sabtu (27/11/2021) malam lalu.

Baca juga: Kronologi Kurir Ojol Jadi Korban Pembunuhan Mutilasi, Pelaku Sakit Hati Istri Dicabuli

Hanya tersisa beberapa motor saja di dalam lokasi penitipan.

Berita Rekomendasi

Tempat tersebut cukup luas sehingga diperkirakan bisa menampung sebanyak kurang lebih 200 motor.

Di bagian kanan depan terdapat sekat yang juga diberi garis polisi.

Lokasi tersebut ditengarai merupakan tempat di mana RS dieksekusi ketika dini hari kala ia tertidur setelah diajak mengkonsumsi narkoba.

Setelah dieksekusi dengan cara digorok lehernya menggunakan sebilah golok, jasad RS kemudian dibawa ke kamar mandi untuk dimutilasi MAP dan FM.

Baca juga: Kurir Ojol di Bekasi Jadi Korban Mutilasi, Korban Dibuat Tertidur Pakai Narkoba, Lalu Dieksekusi

Lokasi yang terletak di belakang tempat penitipan itu juga telah diberi garis polisi.

Hingga kini, tempat penitipan itu masih ditutup.

Beberapa orang yang motornya masih di dalam lokasi sempat menyambangi tempat penitipan untuk mengambil motornya.

Halaman
123
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas