Kronologi Aksi Saling Salip Berujung Maut di Ciampea, Bikers Ditikam hingga Tewas
Aksi saling salip antar pengendara motor berujung maut terjadi di kabupaten Bogor, begini kronologinya gingga korban ditikam dengan senjata tajam.
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Aksi saling salip antar pengendara motor berujung maut terjadi di kabupaten Bogor.
Peristiwa yang diwarnai kekerasan dan penganiayaan itu terjadi di Jalan Raya Cibanteng, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, Kamis (13/1/2021).
Pengendara sepeda motor berinisial F (24) menikam A (46) dengan senjata tajam hingga tewas.
Baca juga: Sidang Perdana Kebakaran Lapas Tangerang Digelar 18 Januari 2022 di PN Tangerang
Kapolsek Ciampea Kompol Beben Susanto mengatakan tindak pidana penganiayaan ini berawal dari saling salip sepeda motor di jalanan.
"Saat itu F sedang mengendarai sepeda motor dari arah Dramaga menuju Leuwiliang," kata Beben, Kamis (13/1/2022).
Tepatnya di Jalan Raya Cibanteng, Kecamatan Ciampea, F menyalip sepeda motor milik korban A.
"A merasa tersinggung dengan manuver F dan memakinya. Tak puas hanya mengumpat, dia pun mengejar F lalu memukul menggunakan tangan kosong," jelasnya.
Baca juga: Penjambretan di Depan Masjid Koja Terekam CCTV, Pelaku Kalungkan Senjata Tajam ke Leher Korban
Baca juga: Gangster Bercelurit Beraksi di Kabupaten Tangerang, Incar Anak yang Asyik Main HP
F yang diserang oleh A membela diri dengan mengambil sebuah pisau dari dalam bagasi sepeda motor miliknya.
Dia lalu menusuk ke bagian kepala A sehingga menyebabkan korban meninggal dunia.
“Setelah mendapat informasi tentang kejadian ini, kami langsung melakukan cek TKP dan membawa korban ke RS Karya Bhakti untuk dilakukan visum," papar Beben.
Baca juga: Tak Bisa Lunasi Utang Rp 1,6 Juta, Seorang Ibu di Tangerang Disekap di Ruang Gelap
Pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut dan mencari saksi-saksi.
"Kami mengamankan tersangka di Polsek Ciampea,” tutur Beben.
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Aksi Saling Salip Motor Berujung Maut, Pukulan Bikers Dibalas Tikaman di Kepala Korban,
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.