Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Libur Lebaran 2022, Tidak Semua Wahana di TMII Buka

 Tidak semua wahana di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, buka saat libur lebaran.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Libur Lebaran 2022, Tidak Semua Wahana di TMII Buka
Gheovano Alfiqi
Taman Mini Indonesia Indah (TMII) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gheovano Alfiqi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tidak semua wahana di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, buka saat libur lebaran.

“Saat ini TMII tengah direvitalisasi. Kami mohon maaf karena tidak semua wahana dapat dibuka saat ini,” ujar Pengelola Lapangan TMII, Sutejo, Selasa (3/5/2022).

Ia menyebut sejumlah wahana yang buka yaitu Taman Burung, Museum Komodo, Dunia Air Tawar, Kereta Gantung, Taman Legenda Keong Mas, Skyworld, SS Waterpark, Museum dan Anjungan Daerah.

“Mengingat ketidaknyamanan tersebut, harga tiket masuk tidak naik, tetap Rp 25.000 per orang,” ujarnya.

Sutejo menambahkan, sejumlah tempat yang biasa dijadikan lahan parkir juga direnovasi.

Suasana revitalisasi Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Selasa (22/2/2022). Revitalisasi yang mengusung konsep Indonesia Opera dilakukan guna mendukung acara G20 yang akan berlangsung pada Desember mendatang. Revitalisasi tersebut meliputi penanganan jalan, penataan gerbang utama, renovasi joglo, renovasi museum, theater garuda hingga keong mas yang ditargetkan akan rampung pada Oktober mendatang. Tribunnews/Jeprima
Suasana revitalisasi Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Selasa (22/2/2022). Revitalisasi yang mengusung konsep Indonesia Opera dilakukan guna mendukung acara G20 yang akan berlangsung pada Desember mendatang. Revitalisasi tersebut meliputi penanganan jalan, penataan gerbang utama, renovasi joglo, renovasi museum, theater garuda hingga keong mas yang ditargetkan akan rampung pada Oktober mendatang. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

“Beberapa tempat yang digunakan untuk parkir juga diperbaiki. Kami mohon pengunjung agar tertib parkir sesuai tempat yang disediakan,” ujar pria berkacamata hitam itu.

Baca juga: Libur Lebaran, Harga Tiket Masuk TMII Tidak Naik

Berita Rekomendasi

Revitalisasi TMII dilakukan jelang konferensi G20 yang diadakan November mendatang.

Sutejo mengingatkan, agar pengunjung mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.

“Kepada para pengunjung, tetap patuhi protokol kesehatan. Bagi yang melanggar akan kami tegur,” ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas