Hindari Kemacetan, Pemudik Ini Sengaja Pulang Kampung di H+6 Lebaran
arus balik penumpang bus antarkota antarprovinsi (AKAP) di Terminal Kalideres, mulai sepi hari ini.
Editor: Johnson Simanjuntak
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fersianus Waku
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masih ada pemudik yang pulang kampung pada H+6 Lebaran 1443 Hijriah.
Hal itu dilakukan Yunus Agustian (38). Ia bakal berangkat ke kampung halamannya melalui Terminal Kalideres, Jakarta Barat.
Yunus berangkat bersama keluarganya ke Padang Panjang, Sumatera Barat pada hari ini.
Yunus mengaku, dirinya dan keluarga sengaja berangkat hari ini demi menghindari kemacetan.
"Ya karena kan arus balik sudah pada turun semua nih. Mudah-mudahan lancar," kata Yunus saat ditemui di Kalideres, Senin (9/5/2022).
Di sisi lain, Yunus sudah merencanakan pulang kampung sejak jauh-jauh hari sebelumnya.
"Kalau untuk pekerjaan sih enggak terganggu karena emang sudah kita planningnya gitu," ujarnya.
Sekadar informasi, arus balik penumpang bus antarkota antarprovinsi (AKAP) di Terminal Kalideres, mulai sepi hari ini.
Baca juga: H+6 Lebaran, Arus Balik Penumpang Bus AKAP di Terminal Kalideres Mulai Sepi
Danru Terminal Bus Kalideres, Gathut Hendro Wahyono mengatakan, para pemudik tersebut sengaja balik hari ini demi menghindari kemacetan.
"Jadi mereka yang berpikiran tidak mau menyiksa diri sehingga cari alternatif untuk keamanan dan kelancarannya," ungkapnya.
Kendati demikian, Hendro menerangkan pemudik yang tiba di Terminal Kalideres sudah mulai berkurang pada hari ini.
"Sekarang sudah mulai melandai dengan sudah mulai berkurang untuk kedatangan armadanya," ucapnya.