Reaksi Politisi PKS DKI Terkait Rencana Miyabi Hadiri Gala Dinner di Jakarta
Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta ini menyebut rekam jejak eks bintang porno asal Jepang itu tak sesuai dengan kultur di Jakarta.
Editor: Hasanudin Aco
Diketahui, Maria Ozawa alias Miyabi akan menggelar gala dinner atau makan malam bersama di Jakarta pada Juni mendatang.
Namun, Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta Iffan mengatakan belum menerima pengajuan izin dari pihak pengelola yang mengadakan.
"Sepanjang yang kami pahami, belum ada permohonan masuk tentang kegiatan yang dimaksud," katanya kepada awak media, Rabu (18/5/2022).
Bila nantinya ada pengajuan permohanan izin, maka bakal dievaluasi oleh tim komisi penilai hiburan artis daerah.
Permohonan izin bakal diberikan dengan mempertimbangkan norma dan kaidah yang ada di Indonesia.
"Kami ada namanya tim komisi penilai hiburan artis daerah. Nah komite itu terdiri dari kejaksaan, biro hukum, satpol, dan kepolisian. untuk menilai artis tersebut sesuai dengan kaidah-kaidah atau norma-norma yang berlaku di Indonesia," lanjutnya.
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Timbulkan Keresahan, PKS Minta Pemprov DKI Tegur Penyelenggara Gala Dinner Bersama Miyabi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.